jatimnow.com - Momen Peringatan Hari Buruh Internasional mewarnai aktivitas masyarakat pada Rabu (1/5/2024). Berita seputar aksi demonstrasi juga menjadi berita pilihan pembaca.
Dimulai dengan berita aksi para buruh di depan pintu masuk Mall Tunjungan Plaza Surabaya, hingga aksi massa yang memenuhi Alun-Alun Sidoarjo. Selain itu, juga ada aktivitas pelatihan melukis busana dan tas yang tak lepas dari momen peringatan Hari Buruh ini.
Simak rangkuman redaksi atas 3 berita pilihan pembaca tersebut.
Baca juga: Pemuda Peduli Pasuruan, Melahirkan di Area Perkebunan, Debat Publik Terakhir
Demonstrasi Buruh Tutup Akses Masuk Tunjungan Plaza Surabaya
Aksi demonstrasi buruh berujung penutupan akses masuk Mall Tunjungan Plaza. Hal ini menyebabkan kemacetan di sepanjang Jalan Embong Malang.
Baca juga: Tantang Duel Polisi, Top CEO Indonesia Awards 2024, Longsor Ngebel Ponorogo
Peringati May Day, Buruh di Candi Sidoarjo Belajar Melukis
Memperingati Hari Buruh Internasional (May Day) tidak harus dengan aksi demonstrasi. Di Sidoarjo sejumlah buruh mengikuti pelatihan kegiatan belajar melukis busana dan tas.
Baca juga: 30 Kilogram Sabu, Debat Pilkada Sidoarjo, Aliansi Pemuda Gresik
Orasi 5000 Buruh di Sidoarjo, soal Perbudakan hingga Pelecehan Seksual
5000 buruh dari berbagai elemen memenuhi Alun-Alun Sidoarjo. Mereka berkumpul, sebelum bertolak ke Surabaya, untuk menyampaikan aspirasi ke Gubernur di Hari Buruh 2024, Rabu (1/5/2024).