jatimnow.com - Majed Osman resmi meninggalkan klubnya, Dewa United FC. 17 jam yang lalu, dia menyatakan pamit melalui Instagram pribadinya @majedsosman.
“Terima kasih Dewa United FC,” tulis Majed, seperti dilihat jatimnow.com, pada Selasa (18/6/2024).
Sebelumnya, Dewa United FC melalui akun resmi mereka juga menyampaikan perpisahan dengan pemain yang dua musim membela Tangsel Warrior tersebut. Selama menjadi anak Dewa, Majed Osman mencatat 63 kali penampilan dengan 11 gol dan 10 umpan.
Baca juga: Persija Jakarta Siap Bangkit Lawan Perik Kediri
Hal ini menguatkan rumor winger kiri asal Lebanon tersebut yang terus dikaitkan dengan Persik Kediri.
Warganet berbasis Persik Mania pun membanjiri kolom komentar sang pemain. Mereka ramai-ramai mengucapkan selamat datang untuk Habibi, panggilan akrabnya.
“Welcome to ungu timur,” tulis @daffaaputtra.
Baca juga: Laga Persik Vs Persija Bakal Digelar di Blitar, Panpel Tunggu Rekomendasi soal Penonton
“Welcome di bumi kediri brow,” timpal @ambang772.
“Welkam,” sambut @aanolaolo disertai tanda hati berwarna ungu.
Di sisi lain, warganet juga mengaitkan kode ‘oee’ di unggahan terbaru Persik Kediri dengan Majed Osman. O dianggap netizen sebagai inisial nama eks Al-Ansar FC tersebut.
Baca juga: Divaldo Alves Kembali Tangani Persik Kediri, Dipasrahi 7 Laga Sisa
Fix Majed Osman gabung ke Persik Kediri?