jatimnow.com - PKS resmi menyatakan dukungan pada Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jatim 2024. PKS menjadi partai ke-8 dari koalisi gemuk Khofifah-Emil.
Sebelumnya, 7 partai telah menyatakan dukungannya untuk Khofifah-Emil. Yakni Gerindra, Golkar, Demokrat, PAN, PSI, PPP dan Perindo.
Ketua DPW PKS Jatim Irwan Setiawan membenarkan dukungan tersebut. Surat rekom telah diserahkan oleh Presiden PKS Ahmad Syaikhu di Jakarta.
Baca juga: Survei ARCI: Khofifah-Emil Unggul di Mataraman, Luluk-Lukman Cuma 4,3 Persen
"Alhamdulillah, Surat Keputusan DPP sudah turun dan diserahkan oleh Presiden PKS kepada Calon Gubernur dan wakil Gubernur," kata Kang Irwan, sapaan akrabnya pada jatimnow.com, Kamis (18/7/2024).
Setelah ini, ia segera memanaskan mesin partai di seluruh Jatim untuk satu barisan bersama Khofifah-Emil.
Baca juga: Laskar Kamil Gelar Deklarasi Pemenangan Khofifah - Emil di Pasuruan
"Selanjutnya keluarga besar DPW PKS Jatim serta semua jajaran DPD PKS se-Jatim siap menjalankan amanat untuk bekerja keras memenangkan pasangan khofifah Indar parawansa dan Emil Elistianto Dardak," jelas dia.