Madura United Angkut Pemain Asing asal Jepang dari Liga 2

Rabu, 24 Jul 2024 12:30 WIB
Reporter :
jatimnow.com
Potret Noriki saat bersama PSDS Deli Serdang. (Instagram: Noriki Akada/jatimnow.com)

jatimnow.com - Madura United menggenapi slot pemain asing mereka dengan merekrut Noriki Akada. Gelandang serang asal Jepang itu diangkut dari PSDS Deli Serdang.

Melalui akun instagram resmi @maduraunited.fc Noriki diperkenalkan hari ini Rabu (24/7/2024) kepada publik. Dia menjadi pemain ke 8, setelah sebelumnya mereka memperkenalkan Christian Rontini.

"Yokoso, @noriki10477. 8/8 foreign player slot. Lengkap sudah kuota pemain asing Laskar Sape Kerrab untuk mengarungi musim 2024/2025," tulis akun @maduraunited.fc

Baca juga: Widodo Cahyono Putro dan FX Yanuar Mundur dari Madura United

Noriki, musim lalu bermain untuk PSDS Deli Serdang di kompetisi Liga 2.

Baca juga: Madura United Dihajar Persis Solo 4-0, Awal 3 Laga Tandang yang Buruk

Berdasarkan laman Transfermrkt pemain berpostur 170 cm ini mencatat 11 pertandingan dengan mencetak 3 gol dan 1 umpan. Total, ia membubuhkan 913 menit bermain.

\

Usianya masih sangat muda, 24 tahun. Sejauh ini dia hanya pernah membela tiga klub, MIKA Ashtarak di divisi dua Armenia, Tuv Buganuud di Liga Mongolia dan PSDS Deli Serdang.

Baca juga: Lulinha Optimistis Madura United Bangkit di Pekan Keempat

Saat ini, Madura United tengah berjuang di kompetisi pramusim Piala Presiden. Di babak penyisihan ini, mereka bertarung melawan Persija Jakarta dan Arema FC.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Bangkalan

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler