Awal Musim Hujan, Pemprov Jatim Petakan Daerah Rawan Bencana

Senin, 12 Nov 2018 23:19 WIB
Reporter :
Mita Kusuma
Gubernur Jawa Timur Soekarwo saat di Ponorogo

jatimnow.com - Memasuki musim penghujan, Pemerintah provinsi (Pemprov) Jawa Timur memetakan daerah rawan bencana di Jawa Timur. Hal itu menyusul beberapa daerah di Jatim terkena bencana yang memerlukan perhatian ekstra.

Gubernur Jatim, Soekarwo mengatakan, pihaknya telah memetakan, di daerah selatan Jatim merupakan daerah rawan longsor.

"Sebut saja Trenggalek. Kemudian Ponorogo 2017 lalu juga diterjang bencana longsor di Desa Banaran Pulung. Tak lama, Pacitan longsor dan banjir," kata Pakde Karwo--sapaan akrab--Soekarwo.

Baca juga: Siaga Cuaca Ekstrem, Gabungan Relawan di Kediri Bersinergi dengan BPBD

Untuk antisipasi longsor Pemprov berencana melakukan penanaman pohon sebagai pencegah longsor, misalnya pohon trembesi dan pohon mahoni.

Baca juga: 8 Wilayah di Jawa Timur Waspadai Bencana Hidrometeorologi, Ini Prediksi BMKG

"Itu kan bisa menyerap air dan memiliki akar ke samping," katanya.

\

Sementara untuk banjir ada di daerah utara Jatim. Yakni daerah sepanjang Bengawan Solo mulai dari Bojonegoro, Tuban, Lamongan, hingga Gresik.

Baca juga: Longsor di Pudak Ponorogo Ancam Rumah Warga, Sawah Porak-poranda

"Kalau banjir saya punya solusi pengerukan sungai dan peninggian kawasan sekitar Bengawan Solo," bebernya.

Ia berharap, semua daerah yang rawan bencana harus siap. Menurutnya Pemkab maupun BPBD juga harus melakukan antisipasi.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler