jatimnow.com - Peristiwa pencurian puluhan komputer di SMAN 1 Pulung Ponorogo, menyisakan persoalan. Siswa yang akan melaksanakan ujian terancam tidak bisa melaksanakan simulasi Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) karena tak lagi memiliki fasilitas tersebut.
"Bulan depan (Desember) rencananya ada simulasi UNBK. Jadi ujian dengan komputer yang tersisa ini," ujar Kepala Laboratorium Komputer SMAN 1 Pulung, Hartini, Selasa (20/11/2018).
Ia menyebutkan, setidaknya, SMAN 1 Pulung harus mempunyai 84 komputer untuk bisa melaksanakan UNBK dengan maksimal. "Tapi mau gimana lagi," katanya.
Kendati demikian, ia mengaku sudah melapor ke Dinas Pendidikan (Dindik) Provinsi Jawa Timur cabang Ponorogo, bahwa SMAN 1 Pulung kehilangan komputer.
"Dinas menyanggupi. Tapi mungkin untuk simulasi belum. UNBK yang diselenggarakan sekitar April 2019 mungkin sudah," ujarnya.
Sebelumnya, SMAN 1 Pulung, Ponorogo, dibobol maling. Akibatnya, 30 laptop, 20 CPU dan 1 server, raib. Padahal, laptop, CPU dan server tersebut digunakan oleh siswa untuk Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK).
Kapolsek Pulung, AKP Denny Fachrudianto membenarkan peristiwa tersebut. Ia mengatakan, peristiwa itu sepertinya terjadi pada Minggu (18/11/2018) dini hari.
"Kejadiannya kemungkinan Minggu dini hari. Dan baru ketahuan Minggu sore. Dilaporkan ke kami," kata AKP Denny.
Siswa SMAN 1 Pulung Terancam Tak Bisa Simulasi UNBK, Ini Sebabnya
Selasa, 20 Nov 2018 18:09 WIB
Reporter :
Erwin Yohanes, Mita Kusuma
Erwin Yohanes, Mita Kusuma
Berita Ponorogo
Somasi atas Mutasi Kepsek Belum Dijawab Gubernur, Ribuan Guru di Ponorogo Gelar Aksi
Wagub dan Kapolda Jatim Apresiasi Bumi Reog Berdzikir 2025
Ribuan Pesilat Berkumpul Di Ponorogo, Gelar Doa Bersama Untuk Negeri
Satgas Pangan Ponorogo Pantau Harga Bahan Pokok Penting Jelang Nataru
Kampanyekan Keselamatan Lalu Lintas, Dishub Ponorogo Gelar Fun Run
Berita Terbaru
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini: Cerah Berawan
Harga Emas Selasa 13 Januari 2026 dan Catatan untuk Investor
Tiket Jember–Jakarta Turun, DPRD Jember Dorong Perbaikan Fasilitas Bandara
Badan Kehormatan DPRD Jember Klarifikasi Laporan Pengacara Perumahan
Daop 7 Tutup Perlintasan Liar di Nganjuk Seiring Naiknya Frekuensi Perjalanan KA
Tretan JatimNow
Konsisten Memberdayakan Kaum Hawa, Reny Widya Lestari Raih AWEN Award 2025
Aura Sinta Raih Emas Pada Ajang AKF China Setelah Gagal di Porprov Jatim
Kisah inspiratif Dokter Gigi Zahra, Sang Dokter Gigi Bawa Misi Kemanusiaan
Agus Hermanto, Guru Pelosok Banyuwangi Sang Penjaga Mimpi Anak Desa
Terpopuler
#1
Proyek Dam Pelimpah Jember Senilai Rp15 M Ambrol, Komisi D DPRD Jatim Segera Cek
#2
Cuaca Surabaya Hari Ini: Berawan, Waspadai Hujan Ringan
#3
Jagal Pegirian Keler Sapi Hidup ke Gedung DPRD Surabaya, Tolak Relokasi
#4
Harga Emas Senin 12 Januari 2026: Stabil dan Cenderung Naik
#5