Razia Lokasi Rawan di Surabaya, Polisi Amankan 5 Mobil Diduga Bodong

Sabtu, 24 Nov 2018 15:17 WIB
Reporter :
Narendra Bakrie
Penggeledahan salah satu mobil

jatimnow.com - Polisi menggelar operasi menyisir titik-titik rawan di Surabaya, sabtu 924/11/2018) dini hari. Selain mengantisipasi kejahatan jalanan, penyisiran itu dilakukan untuk menindak kendaraan yang diduga bermasalah.

Penyisiran itu dilakukan oleh Tim Patroli Satlantas Polrestabes Surabaya yang terdiri dari tim khusus dan tim urai. Penyisiran dipimpin langsung Kasatlantas, AKBP Eva Guna Pandia mulai pukul 01.00 - 04.00 Wib. Mereka menyisir jalan Ahmad Yani mulai Bundaran Waru hingga Wonokromo.

"Kami lakukan patroli ini agar untuk memberikan rasa aman bagi masyarakat dari kejahatan curat (pencurian dengan pemberatan), curas (pencurian dengan kekeraaan) dan curanmor (pencurian kendaraan bermotor)," ungkap Pandia.

Selain memeriksa sejumlah pengguna jalan dan remaja-remaja yang nongkrong di trotoar dengan gelagat mencurigakan, tim ini juga menghentikan sejumlah mobil yang dicurigai bermasalah. Salah satu mobil yang dihentikan adalah mobil Wuling bernopol L 1885 UI.

"Mobil itu kami sita setelah terbukti tidak ada STNK dan pengemudi juga tak bawa SIM," beber Pandia.

Selain mobil itu, tim ini juga menghentikan dan menyita 4 mobil lain dengan pelanggaran yang sama, yaitu tanpa STNK. Kendati begitu, tim ini tidak mendapati barang terlarang seperti narkoba, sajam, handak dan lainnya.

"Kami akan lakukan patroli serupa secara rutin di titik-titik rawan di Surabaya dengan waktu dan tempat yang kami tentukan nanti," pungkas Alumnus AKPOL tahun 2000 ini.








Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Surabaya

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler