3 Berita Paling Bejat Hari Ini: Pencurian Kabel hingga Jambret
Patroli Kamis, 11 Jul 2019 20:00 WIBjatimnow.com - Polisi mengamankan seorang satpam yang mencuri di pabrik tempatnya bekerja di Mojokerto, jadi satu dari tiga berita yang masuk trending berita paling bejat hari ini, Kamis (11/7/2019).
Simak berita berikut.
1. Satpam di Mojokerto ini Curi Kabel di Pabrik Tempatnya Bekerja
Tersangka saat diamankan bersama barang bukti di Mapolsek Ngoro
Polisi mengamankan seorang satpam yang mencuri di pabrik tempatnya bekerja di Mojokerto. Satpan tersebut mencuri saat bertugas jaga malam.
Eko Budiono (24), warga Jombang ini tertangkap mencuri kabel tembaga sepanjang 5 meter milik PT Sun Paper yang berada di Desa Sukoanyar, Kecamatan Ngoro, Kabupaten Mojokerto.
Kanit Reskrim Polsek Ngoro, Iptu Selimat mengatakan, pelaku menjalankan aksinya pada malam hari mnggunakan tang dan cutter.
2. Jadi Korban Jambret di Surabaya, Sulasmi Jatuh dari Motor Hingga Koma
Ilustrasi jatimnow.com
Sulasmi (32), warga Jalan Wonosari VII, Semampir, Surabaya menjadi korban penjambretan di Jalan Kalianak Barat, Kecamatan Asemrowo, Kamis (11/7/2019).
Selain tas miliknya hilang digondol pelaku jambret, korban yang saat itu mengendarai motor Honda Scoopy bernopol L 4147 RN terjatuh dan kini dalam perawatan intensif di RS PHC Surabaya.
Dari informasi yang dihimpun di lapangan, korban mengendarai sepeda motornya hendak berangkat kerja.
3. Curi HP dan Bacok Korban, Remaja Residivis di Tulungagung Ditangkap
Tersangka pencurian dan pembacokan ditangkap
Polsek Karangrejo menangkap DP (16), warga Tulungagung yang melakukan pencurian di rumah tetangganya. Selain mencuri, pelaku juga membacok korban menggunakan sabit karena terpergok saat menjalankan aksinya.
Kapolsek Karangrejo, Iptu Sugeng mengatakan peristiwa pencurian dan pembacokan tersebut terjadi pada Senin (8/7) malam.
Tersangka mencuri sebuah handphone milik korban yang berada di dalam kamar melalui jendela yang tidak terkunci.
Baca Edisi 3 Berita Paling Bejat lainya di sini.