Pelanggan Hotel Aruna Senggigi Pulang Bawa Hadiah Motor Paket Iftar
Piknik Sabtu, 13 Mei 2023 17:36 WIBjatimnow.com - Paket Iftar atau buka puasa Ramadan 1444 H di Hotel Aruna Senggigi, Lombok ternyata diminati banyak pelanggan.
Sekitar 5.000 pelanggan Hotel Aruna Senggigi ikut memeriahkan dan menikmati sajian kuliner selama puasa.
Kemeriahan iftar itu pun berlanjut, hingga puncaknya Hotel Aruna Senggigi bagi-bagi hadiah untuk para pelanggannya.
Dari ribuan pelanggan, Ahmad Yusni menjadi tamu yang beruntung. Ia memenangkan hadiah Grand Prize 1 unit motor dari Hotel Aruna Senggigi saat pengundian.
Diundi pada Selasa, 2 Mei 2023, Aruna Senggigi mengumumkan pemenang undian melalui kanal media sosial Instagram @arunasenggigi.
Usai menerima hadiah, Ahmad Yusni mengaku tidak menyangka akan menjadi pemenang undian Grand Prize ini.
"Ini bukan kali pertama saya berkegiatan di Hotel Aruna Senggigi. Saya memilih Iftar buka puasa di Aruna Senggigi karena pilihan makanannya yang beragam serta lokasinya yang nyaman dan strategis," ujarnya seperti rilis yang diterima jatimnow.com, Sabtu (13/5/2023).
Pengundian hadiah dilakukan di lobi Hotel Aruna Senggigi dan disaksikan langsung oleh Notaris, Kepolisian, Dinas Sosial Provinsi NTB serta GM Aruna Senggigi.
GM Aruna Senggigi, Weni Kristanti mengatakan bahwa hadiah 1 unit motor ini merupakan salah satu bentuk apresiasi Aruna Senggigi kepada pelanggan.
"Selain grand prize, kami juga memberikan hadiah mingguan berupa peralatan rumah tangga dan hadiah harian berupa voucher buka puasa," katanya.
"Kami patut bersyukur karena Promo Iftar di Aruna Senggigi sangat diminati. Lebih dari 5.000 orang mengadakan buka puasa di Aruna. Kami akan terus melakukan inovasi untuk setiap produk layanan yang kami tawarkan," tambah Weni.
Ke depannya, pihaknya akan terus berinovasi untuk kepuasan para pelanggannya. "Kami berharap strategi ini juga bisa menjadi ungkapan terima kasih kami kepada pelanggan yang telah memilih Aruna Senggigi sebagai sarana akomodasi," pungkas dia.