Kinerja Apik, PA Lamongan Tempati Urutan Kedua Nasional, Tingkat Jatim Nomer Satu
Peristiwa Rabu, 09 Agu 2023 14:45 WIB
jatimnow.com - Pengadilan Agama (PA) Lamongan tercatat menjadi instansi yang memiliki kinerja apik dari ratusan PA Kelas IA di tingkat nasional.
Mengutip hasil penilaian trimester kedua bulan April-Mei-Juni 2023 yang dilakukan Direktorat Jenderal Badan Pengadilan Agama Mahkama Agung (MA) RI dan dipublikasi melalui situs resminya, PA Lamongan menempati urutan kedua nasional di bawah PA Pekanbaru.
Sementara, untuk wilayah Jawa Timur, PA Lamongan menempati posisi paling atas, diikuti PA Jember di urutan kedua dan PA Kabupaten Malang pada urutan ketiga.
Ketua PA Kelas IA Kabupaten Lamongan, Murdani, menyampaikan nilai kinerja ini dipengaruhi banyak faktor yang terdiri dari dua poin, seperti administrasi teknis perkara dan manajemen peradilan.
"Alhamdulillah kita masih konsisten mendapat nilai baik dari MA. Kita berada di urutan kedua nasional dari 109 PA Kelas IA," ungkap Ketua PA Lamongan, Murdani, Rabu (9/8/2023).
Dari dua poin penilaian, ada sekitar 22 faktor penilaian. PA Lamongan mendapat nilai 87,16 % hanya hanya sekitar 01,50 % dari PA Pekanbaru.
"Tentu penilaian ini menjadi motivasi untuk terus berinovasi guna mempermudah pelayanan masyarakat, serta evaluasi atas kinerja," paparnya.
Seperti diketahui, penilaian kinerja ini dikeluarkan MA setiap trimester atau 4 kali satu tahun sebagai upaya peningkatan kinerja PA daerah.