Gondol Motor Tetangga, Peringatan Sumpah Pemuda, Nonton Wayang Kulit
Pojok Jimerto Minggu, 29 Okt 2023 08:27 WIBjatimnow.com - Aksi pencurian motor tetangga di Bangkalan menjadi berita pilihan pembaca pada Sabtu (29/10/2023) kemarin.
Selain itu ada berita jajaran Kanwil Kemenkumham Jatim memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-95. Serta berita pagelaran wayang kulit di Alun-alun Kota Mojokerto malam.
Redaksi merangkum ketiga berita pilihan pembaca tersebut.
Rusak Kunci Setir, Pelaku Curanmor di Bangkalan Gondol Motor Tetangga
Aksi pencurian motor dilakukan oleh pria berinisial U (35) warga Desa Bajeman Kecamatan Tragah, Bangkalan. Ia mencuri motor tetangganya yang jaraknya hanya 700 meter dari rumahnya. Kasatreskrim Polres Bangkalan, AKP Heru Cahyo mengatakan kejadian terjadi saat pelaku dan satu rekannya berjalan kaki di sekitar desanya pada pukul 03.00 pagi. Melihat motor tetangganya terparkir di halaman rumah.
Pimpin Peringatan Sumpah Pemuda, Kakanwil Kemenkumham Jatim Ingatkan Semangat Gotong Royong
Jajaran Kanwil Kemenkumham Jatim memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-95 hari ini Sabtu (28/10/2023). Kakanwil Kemenkumham Jatim Heni Yuwono yang bertindak sebagai inspektur upacara mengingatkan jajarannya untuk menanamkan kembali semangat Gotong Royong.
Nonton Wayang Kulit bersama Warga, Wali Kota Mojokerto: Bisa Meningkatkan Indeks Kebahagiaan
Pagelaran wayang kulit di Alun-alun Kota Mojokerto malam itu, Jumat (27/10/2023) dipadati pengunjung. Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari juga tampak duduk bersama para warga dan gayeng (asyik) menyaksikan pagelaran tersebut.