36 Negara Dijadwalkan Belajar Skema Pilkada Serentak di Jatim
Pemerintahan Jatim Memilih Minggu, 24 Nov 2024 19:05 WIBjatimnow.com - 36 negara dijadwalkan akan belajar skema Pilkada Serentak 2024 yang bakal di gelar oleh Provinsi Jawa Timur.
Komisioner KPU Jatim Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, dan Partisipasi Masyarakat Nur Salam mengatakan Jawa Timur ditunjuk sebagai tuan rumah Election Visit Program (EVP) karena Pilkadanya memiliki karakteristik unik dan menarik yang tak ditemukan di daerah lain.
Nantinya ada 36 negara dari Eropa dan Asia mengunjungi provinsi ini untuk menyaksikan langsung Pilkada Serentak 2024.
"Ini programnya KPU RI ya. Kenapa Jawa Timur dipilih sebegai tuan rumah karena tantangan kemudian kompleksitas penyelenggaraan Pemilu dan Pilkada itu lengkap ada di provinsi ini," kata Salam, di Surabaya, Minggu (24/11/2024).
Selain itu, dinamika politik di Jawa Timur juga dinilai paling kompetitif dan fleksibel. Kompetisi antar perempuan dalam Pilgub Jatim 2024 juga ditengarai menjadi sorotan oleh dunia.
"Yang menarik paslon pilgubnya tiga-tiganya perempuan, cukup istimewa yang itu jarang terjadi di luar negeri. Mereka boleh mengusung calon pemimpin itu perempuan tetapi Indonesia dalam hal ini Jawa Timur yang justru mampu mewujudkan itu,” imbuhnya.
Selain itu, lanjut Salam, Jawa Timur juga memiliki paslon tunggal, alias bumbung kosong. Menurutnya ini realitas politik baru di Indonesia. Selain itu kompleksitas keanekaragaman di kultur Jawa Timur yang juga lengkap.
"Kemudian geografisnya kepulauan kita punya tantangan-tantangan yang dimana penyelenggaraan serentak satu hari selesai itu bisa dilihat di Jawa Timur,” katanya.
Ditambah, Jawa Timur juga memiliki jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) yang cukup besar, yakni 31 juta serentak satu hari. Ini menjadi hal luar biasa luar biasa bagi para penyelenggara pemilu dari negara lain.
"Mereka itu mau belajar,” katanya.
Menurut Salam, 36 negara itu terdiri dari berbagai negara termasuk Amerika kemudian negara-negara di Asia, Afrika dan Eropa serta Amerika Latin.
"Nah ini cukup spesial ya ini hal yang istimewa sehingga kami berharap ayo kita semua menyambut dengan baik. Ayo kita tunjukkan bahwa proses demokrasi di Indonesia khususnya Jawa Timur sudah sangat dewasa. Sehingga 27 November nanti berjalan dengan sukses damai dan menghasilkan pemimpin yang luar biasa,” pungkasnya.