Pixel Code jatimnow.com

Ini Dugaan Motif Wanita Bakar Diri di Surabaya

Peristiwa Kamis, 06 Des 2018 17:19 WIB
Sejumlah petugas dan warga mendatangi TKP (Foto: Fajar Mujianto)
Sejumlah petugas dan warga mendatangi TKP (Foto: Fajar Mujianto)

jatimnow.com - Kabar seorang wanita bakar diri di sebuah kamar kos di Jalan Dukuh Kupang Timur gang 10A, No. 16 Surabaya, terus diselidiki. Polisi masih belum bisa memastikan apa motif wanita itu membakar dirinya.

Informasi yang diterima jatimnow.com, peristiwa itu terjadi Kamis (6/12/2018) sekitar pukul 10.30 Wib. Korban diduga melakukan percobaan bunuh diri dengan cara membakar dirinya. Korban diketahui berinisial P, (41).

Baca juga:  Seorang Wanita di Surabaya Dikabarkan Bakar Diri

Sebelum dirinya terbakar, korban diduga sempat cek cok mulut dengan D, suaminya hingga anak korban menangis. Melihat korban terbakar, tetangga kos dan warga sekitar segera memberikan bantuan dengan alat seadanya.

Setelah api padam, suami korban langsung membawa korban ke Rumkital dr Ramelan (RSAL) menggunakan mobil pikap.

Terkait motif percobaan bunuh diri yang dilakukan korban, Kanit Reskrim Polsek Sawahan, AKP Haryoko Widhi mengatakan jika keduanya terlibat pertengkaran yang diduga karena masalah pekerjaan.

"Dugaan sementara, motifnya karena permasalahan dengan suaminya terkait pekerjaan," ungkapnya singkat.

Untuk kondisi korban, Haryoko mengatakan jika pihaknya masih menuunggu izin dari keluarganya.
"Kami sudah cek ke rumah sakit, tapi korban masih dirawat intnsif. Sehingga kami masih menunggu kabar dari suami dan keluarganya," pungkasnya.

 

https://jatimnow.com/po-content/uploads/advetorial/cek-dpt-online-pilkada-2024-kpu-jawa-timur.jpg