jatimnow.com - Gara-gara lupa mematikan kompor, sebuah rumah di Madiun hangus terbakar. Uang simpanan sebesar Rp 35 juta juga ikut dilalap api.
Kejadian ini menimpa Imam Sayuti warga Desa Grobogan, Kecamatan Jiwan, Madiun. Rumah miliknya beserta perabotan di dalamnya hangus terbakar pada Senin (17/12/2018) malam.
"Saya sudah tidak bisa berkata-kata lagi. Uang tunai saya Rp 35 juta habis," kata Imam singkat.
Kapolsek Jiwan, AKP Eko Sugeng Rendra menuturkan, kebakaran di rumah Imam berawal dari istri korban menyalakan kompor untuk memasak sambal goreng. Namun sang istri lupa mematikan kompor usai memasak.
"Jadi keduanya pergi keluar. Anak-anaknya juga tidak ada," terang AKP Eko.
Saat kembali ke rumah, pasangan suami istri tersebut kaget mendapati rumahnya terbakar.
"Titik apinya diperkirakan memang dari kompor. Kelengahan istri pemilik rumah," tambah AKP Eko.
Menurutnya, untuk total kerugiannya belum bisa dihitung total. Termasuk kebenaran uang tunai sebesar Rp 35 juta yang terbakar.
"Pemilik rumahnya baru kita mintai keterangan hari ini, karena tadi malam masih shock," pungkasnya.
Gara-gara Sambal Goreng, Satu Rumah di Madiun Hangus Terbakar
Selasa, 18 Des 2018 09:32 WIB
Reporter :
Mita Kusuma
Mita Kusuma
Berita Madiun
Sampah TPA Winongo Menggunung, Ini Solusi Wali Kota Madiun
Akun WA Aba-abal Wali Kota Madiun Gentayangan Incar Mangsa
Buka Podion Swimming Cup 2025, Ini Harapan Wali Kota Madiun
Bangun Kandang Kambing Lapak Banjarejo, Pemkot Madiun Dorong Produksi Susu Lokal
ODGJ Ngamuk Lukai Nenek di Banjarejo Kota Madiun, Dievakuasi ke RSJ Lawang
Berita Terbaru
Cegah Banjir, Sungai Tunjung di Bangkalan Dikeruk
14 Mobil Dinas Bekas Pemkab Bangkalan Akan Dilelang
Tradisi Pedang Pora, Tongkat Komando Kapolres Trenggalek Berganti
Pelaku Pencabulan Santri di Tulungagung Diamankan usai Pulang Mudik
Ada Gangguan Distribusi Air di Surabaya Timur Sabtu Malam, Pantau Areanya
Tretan JatimNow
Profil Sofie Imam, Warga Tulungagung Asisten Pelatih Fisik Timnas Dampingi PK
Sosok Afrizal Rahman, Atlet Skateboard Muda Berbakat dari Kota Madiun
Kisah Siswi di Jember Hidup Sendiri, Aktif Modelling hingga jadi Duta Maritim
Kisah Tukang Cukur di Banyuwangi Beri Layanan Gratis bagi Difabel hingga ODGJ
Terpopuler
#1
Alasan Megawati Hangestri Pilih Petrokimia Gresik, Berapa Nilai Kontraknya?
#2
Ada Gangguan Distribusi Air di Surabaya Timur Sabtu Malam, Pantau Areanya
#3
Pelaku Pencabulan Santri di Tulungagung Diamankan usai Pulang Mudik
#4
Prakiraan Cuaca Surabaya Jumat 18 April: Pagi Hujan Petir
#5