jatimnow.com - Kepadatan arus lalu lintas di tol fungsional Pandaan-Malang pada Senin (24/12/2018) pagi tadi mulai terlihat. Beberapa kendaraan berplat nomor polisi asal Surabaya, Gresik, Sidoarjo dan sejumlah kota di Jawa Timur terus melintas.
Dari pantauan jatimnow.com, berkat tol fungsional Pandaan Malang, arus lalu lintas di jalan raya menuju Malang, menjadi lancar.
PT Jasamarga Pandaan Malang mencatat kenaikan arus kendaraan dari Jum'at hingga Senin hari ini terjadi menjelang siang hari.
"Kalau dari Jum'at memang peningkatan arus lalu lintas terjadi di atas pukul 09.00 Wib," ujar Humas PT Jasamarga Pandaan Malang, Agus Tri.
Hingga Senin pagi, dari catatan PT Jasamarga Pandaan Malang setidaknya 23 ribu kendaraan melintasi tol fungsional Pandaan - Malang.
Namun pengoperasian tol fungsional ini sedikit mengurai kemacetan yang kerap kali terjadi di ruas jalan arteri Surabaya - Malang di beberapa titik.
Di depan Pasar Lawang misalnya, arus lalu lintas pada pukul 10.00 Wib tampak ramai lancar meski terjadi intensitas kenaikan jumlah kendaraan.
Hal yang sama terjadi di kawasan Pasar Singosari, meski sempat mengalami kemacetan karena perlintasan kereta api, arus kendaraan tak berhenti lama.
3 Hari Difungsikan, Tol Pandaan-Malang Dilintasi 23 Ribu Kendaraan
Senin, 24 Des 2018 15:10 WIB
Reporter :
Avirista Midaada
Avirista Midaada
Berita Malang
Arema FC Libur Panjang Lebaran, Lawan Persita Masih Jauh
eL Hotel Malang Hadirkan Promo Spesial "Mudik Lebaran"
2 Pemain Muda Arema Malang FC U20 Latihan Bareng Senior, Posisi Siapa Terancam?
Arema FC Fokus Jaga Performa di Jeda Kompetisi
Menikmati Syahdunya “Lentera Ramadan” di el Hotel Kartika Wijaya Batu
Berita Terbaru
25 Truk ODOL di Ponorogo Terjaring Razia, 2 Sopir Kabur
Kasus Korupsi DAM Kali Bentak, Mantan Bupati Blitar Mak Rini Diperiksa Kejari
DPRD Tulungagung Kebut Revisi Perda Pajak dan Retribusi Daerah
Kemen ESDM Gandeng Pemerintah Jerman Garap Proyek Managemen Energi di Surabaya
Anak Korban Pembunuhan Janda di Trenggalek Dapat Pendampingan Psikologi
Tretan JatimNow
Profil Sofie Imam, Warga Tulungagung Asisten Pelatih Fisik Timnas Dampingi PK
Sosok Afrizal Rahman, Atlet Skateboard Muda Berbakat dari Kota Madiun
Kisah Siswi di Jember Hidup Sendiri, Aktif Modelling hingga jadi Duta Maritim
Kisah Tukang Cukur di Banyuwangi Beri Layanan Gratis bagi Difabel hingga ODGJ
Terpopuler
#1
Truk Kontainer Muatan 25 Ton Sagu Hantam Rumah dan Toko di Pagu Kediri
#2
Bintang Voli Dunia Gabung Jakarta Pertamina Enduro, Siap Main di Proliga 2025 Seri Kediri
#3
Kapolda Jatim Pimpin Sertijab Kapolres Jember, sekaligus Tinjau Rencana SPN
#4
Anak Korban Pembunuhan Janda di Trenggalek Dapat Pendampingan Psikologi
#5