Ular Piton Tiga Meter Ditemukan di Undaan Kulon Surabaya

Selasa, 01 Jan 2019 17:51 WIB
Reporter :
Farizal Tito
Petugas BPB Linmas mengevakuasi ular piton sepanjang tiga meter di Undaan Kulon Surabaya

jatimnow.com - Petugas Badan Penanggulangan Bencana dan Perlindungan Masyarakat (BPB Linmas) Kota Surabaya berhasil mengevakuasi seekor ular piton sepanjang 3 meter yang sempat menggegerkan warga Jalan Undaan Kulon, Surabaya.

Ular tersebut ditemukan di dalam sumur salah satu rumah warga di Jalan Undaan Kulon 3 Nomor 56, Surabaya pada Selasa (1/1/2019) sekitar pukul 10.35 Wib.

Sahid (51) pemilik rumah mengatakan, saat akan masuk ke kamar mandi, tiba-tiba dirinya melihat ular itu muncul dari atap plafon rumahnya dan terjatuh ke dalam sumur.

Baca juga: Damkar Ponorogo Tangkap Ular Piton yang Meresahkan Warga Desa Nglayang

"Saat jatuh dari atap rumah itu, saya langsung keluar dari kamar mandi dan mengambil kayu dengan maksud untuk membawa keluar ular tersebut," jelas Sahid.

Setelah upayanya tidak membuahkan hasil, Sahid akhirnya menelpon Command Center 112 untuk meminta pertolongan.

Baca juga: Ular Piton Masuk Rumah Warga di Ponorogo, 5 Ayam Kate Jadi Santapan

"Setelah beberapa saat petugas datang dang langsung mengevakuasi ular dari dalam sumur," tambah Sahid.

\

Setelah berhasil mengevakuasi ular tersebut, petugas BPB Linmas memperkirakan jika ular piton itu berdiameter 15 cm dengan panjang 3 meter. Ular itu kemudian dibawa Mako Satlinmas Kota Surabaya.

"Sebelum jatuh ke sumur, ular itu sepertinya terlilit kabel di dalam plafon rumah," tegas salah satu petugas Linmas.

Baca juga: Geger Ular Piton Satroni Asrama Haji Sukolilo Surabaya

 

 

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Surabaya

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler