jatimnow.com - Mobil Toyota Avanza dengan nomor polisi L 1147 BT yang tercebur di Sungai Brantas, Desa Ngunut, Kecamatan Ngunut, Kabupaten Tulungagung telah dievakuasi dari dasar sungai pada Selasa (29/01/2019) malam. Kini mobil tersebut disimpan di Mapolsek Ngunut, untuk dilakukan pemeriksaan. Kasus ini sendiri saat ini penanganannya diambil alih oleh Polres Tulungagung.
Dua penyelam profesional yang didatangkan dari Ponorogo dalam proses evakuasi ini. Kawat baja dari mobil derek dipasangkan ke mobil dan langsung ditarik ke atas. Sulitnya medan evakuasi membuat mereka menggunakan dua buah mobil derek untuk menariknya.
Kapolsek Ngunut, Kompol Siti Nurinsana Natsir menjelaskan, proses evakuasi ini memakan waktu kurang lebih 4 jam.
"Setelah berhasil ditarik ke atas, mobil langsung diamankan di Mapolsek," ujarnya, Rabu (30/01/2019).
Secara keseluruhan kondisi mobil relatif utuh. Kerusakan tampak terlihat pada bagian kaca depan yang retak, serta bagian kap mesin dan bemper yang sedikit rusak karena benturan.
Sejumlah barang yang diduga milik korban terlihat di bagian depan mobil. Selain itu posisi preseneleng mobil juga terlihat masuk ke posisi tiga dan kunci posisi ON.
"Kita akan melakukan penyidikan terkait kondisi mobil ini, yang jelas penanganan kasus dilimpahlan ke Polres Tulungagung," jelasnya.
Mobil yang dikemudikam oleh Waridi (56) warga Rungkut Lor Surabaya tercebur sungai saat hendak menyeberang dengan jasa perahu penyeberangan Pada Sabtu (26/1/2019) malam. Dari total enam orang penumpang tiga diantaranya berhasil menyelamatkan diri, dan tiga lainnya tenggelam bersama mobil. Tim SAR sendiri sudah melalukan evakuasi terhadap seluruh jenazah korban, pada Selasa (29/01/2019) dini hari.
Begini Kondisi Mobil Tercebur di Tulungagung Setelah Dievakuasi
Rabu, 30 Jan 2019 13:28 WIB
Reporter :
Bramanta Pamungkas
Bramanta Pamungkas
Berita Tulungagung
Gudang UIN Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung Terbakar
Malam Ini Debat Publik Terakhir Pilkada Tulungagung
Video: Kehilangan Handphone saat Berebut Tumpeng Hari Jadi Tulungagung
Plengsengan Penahan Jalan di Tulungagung Ambrol, Baru Setahun Dibangun
Kakak Adik asal Kuningan Tertangkap Curi Pikap di Tulungagung, Beraksi 18 Kali
Berita Terbaru
Polisi Gerebek Kampung Narkoba di Jalan Kunti Surabaya, 25 Orang Ditangkap
Persatuan Pemuda Peduli Pasuruan Gelar Deklarasi Pemenangan Paslon Mudah
Viral Video Berkas C Plano Spesimen Dibakar, KPU Bangkalan Panggil Pelaku
Bank Jatim Salurkan CSR Perbaikan Gor Sultan Abdul Kadirun Bangkalan
Relawan Cantiq Konvoi di Surabaya, Kampanyekan Luluk-Lukman di Pilgub Jatim 2024
Tretan JatimNow
Mengenal Alfredo Nararya, Pemain Persebaya U-16 yang Jago Sains
Sosok Wamensesneg Bambang Eko di Mata Tetangga Jember, Pintar Sejak SD
Profil Arifatul Choiri Fauzi, Menteri PPPA asal Madura: Kader Muslimat NU
Sosok Kakang Fiki Andriansah Duta Wisata Jatim 2024 dari Ponorogo
Terpopuler
#1
Persatuan Pemuda Peduli Pasuruan Gelar Deklarasi Pemenangan Paslon Mudah
#2
Laskar Kamil, Bantahan Ketua KPU Sidoarjo, Dana BOS SMK 2 PGRI Ponorogo
#3
Ibu asal Jember Melahirkan di Area Perkebunan, Tak Kuat Menuju Rumah Bidan
#4
Malam Ini Debat Publik Terakhir Pilkada Tulungagung
#5