Sambut HPN 2019, Ribuan Peserta Ikuti Night Run 5 K

Minggu, 03 Feb 2019 16:14 WIB
Reporter :
Jajeli Rois
Pelaksanaan Night Run 5 K

jatimnow - Jelang Hari Pers Nasional (HPN) 2019 yang dipusatkan di Jawa Timur, ribuan peserta mengikuti ajang yang bertajuk Night Run 5 K di lapangan Makodam V Brawijaya, Sabtu (2/2/2019) malam.

Diberangkatkan oleh Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Timur Heru Tjahjono, Kapolrestabes Kombes Pol Rudi Setiawan dan Ketua PWI Jawa Timur Akhmad Munir juga turut serta berlari bersama peserta Night Run 5 K.

"Dukungan Pemprov Jawa Timur dalam kegiatan Night Run 5 K dalam rangka HPN 2019, adalah wujud kebersamaan pers dengan pemerintah dalam membangun olahraga di kalangan masyarakat," kata Ketua PWI Jawa Timur Akhmad Munir.

Baca juga: 3.500 Pelari Ikuti Bhayangkara Run Sidoarjo 2024, Hadiahnya Ada Mobil dan Umroh

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Supratomo mengatakan event ini merupakan upaya dari Pemprov Jatim mempromosikan olahraga. Diharapkan lewat acara ini masyarakat khususnya warga Kota Surabaya dan Jatim bisa lebih mencintai olahraga khususnya olahraga marathon.

"Ke depan olahraga bisa menjadi gaya hidup maupun aksi sosial. Olahraga itu sekarang jadi trend di kalangan milenial. Olahraga bukan sekedar keringetan, tapi ada rasa bahagia, ada proses sosialisasi, ada sportivitas dan ada persatuan dan kesatuan," kata Supratomo.

Baca juga: Ratusan Orang Berkostum Pikachu Siap Meramaikan Pokemon Run

Peserta lomba Night Run 5K memulai start dari Jalan Gajah Mada – Jalan Gunung Sari – Jalan Joyoboyo – Jalan Diponegoro – Jalan Ciliwung – Jalan Adityawarman – Jalan Hayam Wuruk – Jalan Kesatrian – Jalan Raden Wijaya dan finish di Jalan Gajah Mada.

\

 Sebelum pemberangkatan peserta Night Run 5 K, juga digelar penghargaan bagi atlet difabel dan panggung hiburan. Dalam kegiatan Night Run 5 K tersebut juga dilaksanakan lomba poster design dan festival band melibatkan para pelajar.

Baca juga: 1500 Pelari Adu Cepat di Kediri Half Marathon

 

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Surabaya

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler