Truk Bermuatan Buah Naga Terguling di Gresik, Sopir Terjepit

Selasa, 05 Feb 2019 15:25 WIB
Reporter :
Farizal Tito
Kanit Laka Satlantas Polres Gresik, Ipda Yossy Eka Prasetya saat berada di lokasi kejadian

jatimnow.com - Kecelakaan terjadi di Jalan Raya Gresik-Lamongan, tepanya di Desa Ambeng-ambeng, Kec. Duduk Sampeyan, Kabupaten Gresik, Selasa (5/2/2019).

Menurut Kanit Laka Satlantas Polres Gresik, Ipda Yossy Eka Prasetya, kecelakaan terjadi sekitar pukul 11.30 Wib. Sebuah truk bermuatan buah naga terguling hingga masuk ke dalam parit.

"Truk itu oleng ke kiri, menabrak pembatas jalan dan terguling ke parit samping jalan," terang Yossy kepada jatimnow.com.

Baca juga: Ambulans Angkut Pegawai Puskesmas Halal Bihalal di Tulungagung Terguling

Yossy menambahkan, truk bernopol AG 1395 UD itu dikemudikan Rebo Lesriono (29) warga Dusun Juragan, Desa/Kecamatan Wonosegoro, Kabupaten Bayolali dengan penumpang Maskur (30) warga asal Dusun Tembelingan, Desa Trisari, Kecamatan Gubug, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah.

"Sopir luka ringan, penumpang hanya syok," tegas Yossy.

Baca juga: Polisi Tindak 20 Bus Ngeblong di Kota Kediri, Didominasi Harapan Jaya

Kecelakaan itu bermula saat truk melaju dari timur (Gresik) menuju barat (Lamongan). Sampai di TKP jalan menikung, sopir kehilangan kendali hingga truk yang disopirinya oleng ke kiri menabrak pohon dan pembatas jalan hingga terguling ke samping.

\

Sopir truk sempat terjepit di dalam kabin, tapi ditolong oleh warga dan anggota Unit Laka Satlantas Polres Gresik. Setelah menolong sopir dan penumpangnya, upaya evakuasi truk dilakukan.

Baca juga: Video: Pemotor Lamongan Tewas Tertabrak saat Hindari Jalan Rusak

"Truk sudah kami evakuasi, sopir dan penumpangnya sudah diberikan pemeriksaan medis," tandas Yossy.

 

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Gresik

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler