jatimnow.com - Pengamanan di Pengadilan Negeri (PN) Surabaya, Jalan Arjuno diperketat, Kamis (7/2/2019). Hal ini terkait dengan rencana sidang perdana musisi sekaligus politisi Gerindra Ahmad Dhani pada kasus ujaran kebencian.
Pantauan jatimnow.com, ratusan polisi terlihat sudah bersiaga di depan gedung Pengadilan Negeri. Dua unit mobil water canon juga nampak disiagakan untuk mengamankan jalannya persidangan.
Ahmad Dhani dijadwalkan akan menjalani persidangan perdana kasus ujaran kebencian 'idiot' sekitar pukul 10.00 Wib di Pengadilan Negeri Surabaya.
Ahmad Dhani dianggap telah melanggar pasal 45 ayat 2 jo Pasal 28 ayat 2 UU Nomor 19 Tahun 2016 tentang Perubahan UU Nomor 11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik jo Pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHP.
Untuk diketahui, dalam kasus ini, musisi asal Kota Surabaya ini dijerat Pasal 28 Ayat (2) Jo 45A ayat (2) dan atau 27 Ayat (3) serta Pasal 45 ayat (3) Undang undang Nomor 19 Tahun 2016 UU ITE dengan ancaman hukuman minimum enam tahun penjara.
Ahmad Dhani resmi ditetapkan menjadi tersangka oleh Polda Jawa Timur. Penetapan tesangka itu terkait dengan ucapan "idiot" yang dilontarkan saat aksi #2019GantiPresiden.
Sidang Perdana Ahmad Dhani, Pengamanan PN Surabaya Diperketat
Kamis, 07 Feb 2019 08:34 WIB
Reporter :
Arry Saputra
Arry Saputra
Berita Surabaya
Ditemukan Bungker Narkoba di Jalan Kunti Surabaya, Isinya Mengejutkan!
Seruan Ketua Golkar Surabaya untuk Kadernya Viral di Medsos
Program Desa Berdaya Lahirkan 432 Ikon Wisata Desa Baru di Jatim
KPU Jatim Luncurkan Data Center Monitoring Pilkada Serentak 2024
Benarkah 7 Buah Ini Tidak Baik Dikonsumsi Tiap Hari?
Berita Terbaru
Wabup Gresik Berikan Reward pada Kafilah MTQ ke-30 Provinsi Jatim
400 Gedung Sekolah di Jember Rusak selama Tahun 2024
Ditemukan Bungker Narkoba di Jalan Kunti Surabaya, Isinya Mengejutkan!
Seruan Ketua Golkar Surabaya untuk Kadernya Viral di Medsos
Program Desa Berdaya Lahirkan 432 Ikon Wisata Desa Baru di Jatim
Tretan JatimNow
Guru di Lamongan Sukses jadi Peternak Bebek hingga Raup Cuan Belasan Juta Rupiah
Mengenal Alfredo Nararya, Pemain Persebaya U-16 yang Jago Sains
Sosok Wamensesneg Bambang Eko di Mata Tetangga Jember, Pintar Sejak SD
Profil Arifatul Choiri Fauzi, Menteri PPPA asal Madura: Kader Muslimat NU
Terpopuler
#1
Hari Guru Nasional, SMP Buana Waru Sidoarjo Launching Antologi Cerpen
#2
1.298 Personel Polresta Sidoarjo Siaga Amankan TPS Pilkada 2024
#3
Ponorogo Dikepung Banjir, 6 Lokasi Terendam Air hingga Setinggi 1,5 Meter
#4
Banjir Tutup Akses Jalan Niken Gandini Ponorogo
#5