Poster dan Bunga Pendukung Sambut Khofifah-Emil di Bandara Juanda

Kamis, 14 Feb 2019 12:09 WIB
Reporter :
Arry Saputra
Para pendukung mambawa poster untuk menyambut Khofifah-Emil di Bandara Juanda

jatimnow.com - Para pendukung Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa-Emil Elistianto Dardak memadati area VIP Terminal 1 Bandara Internasional Juanda Surabaya di Sidoarjo, Kamis (14/2/2019).

Para pendukung bersiap menyambut Khofifah-Emil yang bertolak dari Jakarta usai dilantik Presiden Joko Widodo, Rabu (13/2/2019) kemarin.

Pantauan di lokasi, para pendukung Khofifah-Emil berkumpul di Bandara Juanda antara lain dari relawan Barisan Relawan Jokowi Presiden (Bara JP) dan Benteng Pemenangan Khofifah (BPK).

Baca juga: 5 Tahun Perjalanan Pemprov Jatim Gelontor Rp71 Triliun untuk Program TisTas

Para pendukung terlihat membawa rangkaian bunga dan sejumlah poster berisi foto dan tulisan Khofifah dan Emil.

Sekjen Bara JP, Arif Setiawan mengatakan, penyambutan ini merupakan penyambutan kemenangan luar biasa. Pasalnya, Bara JP sejak awal mendukung dan membantu pemenangan Khofifah-Emil.

Baca juga: Visi dan Misi Khofifah - Emil sebagai Cagub Jatim 2024

"Intinya sejak dulu kami terus menyuarakan pemenangan Khofifah-Emil. Bahkan sejak sebelum pencalonan Khofifah-Emil di Pilgub Jatim lalu," ungkap Arif.

\

Arif menambahkan, Bara JP akan terus mengawal rangkaian penyambutan kedatangan Gubernur dan Wagub Jatim mulai dari Bandara Juanda menuju Masjid Agung kemudian Tugu Pahlawan dan berakhir di Gedung Negara Grahadi.

"Anggota kami tersebar disetiap lokasi rangkaian penyambutan, ada delegasi kami," bebernya.

Baca juga: Video: ASN Pemprov Jatim Beri Ucapan Pada Apel Terakhir Khofifah-Emil

Hal senada disampaikan oleh Relawan BPK, Muji Rejo yang mengaku sudah mempersiapkan penyambutan sejak kemarin. Ia juga mengungkapkan, selain mengawal penyambutan ini, BPK juga akan mengawal pemerintahan Khofifah-Emil sampai selesai.

"Kami sudah mempersiapkan penyambutan ini sejak awal, selain itu kita akan mengawal pemerintahan Ibu Khofifah sampai selesai," ujarnya.

Dijadwalkan, setelah mendarat di Bandara Juanda, Khofifah dan Emil Dardak akan mengikuti rangkaian acara penyambutan yang sudah disiapkan panitia pelaksana di Surabaya.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler