jatimnow.com - Untuk menghindari gesekan antar narapidana (napi) serta menumbuhkan kerjasama, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Banyuwangi mendatangkan motivator nasional, Aqua Dwipayana, Jumat (8/3/2019).
Ratusan napi diberikan motivasi dan pemahaman pentingnya bekerjasama antar sesama dan saling memberikan semangat. Supaya, dapat lebih baik lagi setelah bebas nantinya.
Dalam ceramahnya, pakar komunikasi ini memberikan gambaran tentang kehidupan. Meskipun hidup di balik jeruji besi, kata Aqua, para napi dan warga binaan diajak untuk tidak pesimis. Melainkan tetap optimistis dan berusaha menjadi lebih baik.
"Hidup harus jalan terus. Ibarat kaca mobil, yang depan lebih besar, sedangkan spion hanya kecil, artinya, jangan melihat ke belakang, tapi melihat lurus ke depan," kata Aqua dihadapan ratusan warga binaan.
Dia berharap, para napi dapat menjadi pemenang, bukan pecundang. Sebab, katanya, tidak ada manusia yang sempurna. Untuk menjadi yang lebih baik, kata dia, setiap individu harus berani meminta maaf dari hati. Sebab, kesuksesan berawal dari niat.
"Kita harus berpikir, semuanya diawali dengan ibadah, saling berbagi. Ini akan membawa kita dalam manfaat," imbuhnya.
Langkah ini, lanjutnya, bisa dimulai dari sikap saling menghargai satu dengan yang lainnya. Hal ini, sebagai bekal nantinya ketika kembali ke masyarakat.
"Jadilah manusia yang selalu respek, empati, menyesuaikan keadaan, sederhana dan selalu tunduk hati," pesannya.
Kepala Lapas Kelas IIB Banyuwangi, Ketut Akbar Herry Achjar mengatakan, kegiatan pembekalan kepada para napi oleh motivator ini merupakan yang pertama kalinya.
Menurutnya, motivasi ini dapat menjadi penyemangat para napi dan seluruh warga warga binaan Lapas. Harapannya, ketika mereka keluar dapat mengukir prestasi dan bermanfaat bagi masyarakat.
"Selain motivasi, kita juga membekali para warga binaan dengan bermacam-macam keterampilan, seperti membuat beragam kerajinan yang menembus pasar ekspor," paparnya.
Antisipasi Gesekan Antar Napi, Lapas Banyuwangi Datangkan Motivator
Jumat, 08 Mar 2019 19:00 WIB
Reporter :
Hafiluddin Ahmad
Hafiluddin Ahmad
Berita Banyuwangi
5 Fakta Bocah 7 Tahun di Banyuwangi Ditemukan Tewas, Diduga Diperkosa
ASMOPSS ke-14 Digelar di Banyuwangi, Diikuti 136 Peserta
Bazar Kuliner Kampoeng Cungking Banyuwangi Angkat Hidangan Tradisional
1,2 Juta Penumpang Dipredikasi Melintas di Pelabuhan Ketapang saat Nataru
Kemenpar Dorong Penerbangan Rute China - Banyuwangi
Berita Terbaru
Polisi Gerebek Kampung Narkoba di Jalan Kunti Surabaya, 25 Orang Ditangkap
Persatuan Pemuda Peduli Pasuruan Gelar Deklarasi Pemenangan Paslon Mudah
Viral Video Berkas C Plano Spesimen Dibakar, KPU Bangkalan Panggil Pelaku
Bank Jatim Salurkan CSR Perbaikan Gor Sultan Abdul Kadirun Bangkalan
Relawan Cantiq Konvoi di Surabaya, Kampanyekan Luluk-Lukman di Pilgub Jatim 2024
Tretan JatimNow
Mengenal Alfredo Nararya, Pemain Persebaya U-16 yang Jago Sains
Sosok Wamensesneg Bambang Eko di Mata Tetangga Jember, Pintar Sejak SD
Profil Arifatul Choiri Fauzi, Menteri PPPA asal Madura: Kader Muslimat NU
Sosok Kakang Fiki Andriansah Duta Wisata Jatim 2024 dari Ponorogo
Terpopuler
#1
Persatuan Pemuda Peduli Pasuruan Gelar Deklarasi Pemenangan Paslon Mudah
#2
Laskar Kamil, Bantahan Ketua KPU Sidoarjo, Dana BOS SMK 2 PGRI Ponorogo
#3
Ibu asal Jember Melahirkan di Area Perkebunan, Tak Kuat Menuju Rumah Bidan
#4
Malam Ini Debat Publik Terakhir Pilkada Tulungagung
#5