Pilwali Surabaya 2020

Eri Disiapkan Teruskan Risma? Publik Diminta Tidak GR

Selasa, 12 Mar 2019 13:09 WIB
Reporter :
Budi Sugiharto
Eri Cahyadi bersama Wawali Surabaya Whisnu Sakti Buana saat di kantor jatimnow.com merayakan ulang tahun 1 pada 1 Maret 2019/ Fajar Mujianto jatimnow.com

jatimnow.com - Nama Kepala Badan Pembangunan dan Perencanaan Kota (Bappeko) Surabaya Eri Cahyadi disebut - sebut dalam bursa Pilwali Surabaya 2020.

Birokrat yang masih muda ini, beberapa kesempatan terlihat runtang - runtung bersama Wali Kota Tri Rismaharini.

Ini menimbulkan spekulasi publik bahwa Wali Kota Risma menyiapkan Eri sebagai penerusnya pada periode mendatang.

Namun, bila Eri Cahyadi berniat maju, maka harus menanggalkan status pegawai negeri.

"Harusnya mundur PNS, seperti Bu Risma waktu maju Pilkada 2015", tegas Ketua Bappilu Partai Demokrat Surabaya, Herlina Njoto Harsono kepada jatimnow.com, Selasa (12/3/2019).

Namun, kata Herlina, mundur itu jika Eri Cahyadi memang memutuskan mencalonkan wali kota pada Pilkada Surabaya 2020.

"Pak Eri mendampingi Bu Wali itu sesuai kapasitas sebagai Kepala Bappeko. Publik jangan GR (gede rumongso), tandas Herlina.

Sementara PDIP sebagai partai pemenang disebut akan mengusung Ketua PDIP Surabaya Whisnu Sakti Buana yang sekarang menjabat sebagai Wakil Wali Kota Surabaya.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Surabaya

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler