jatimnow.com - Sebuah tempat jajanan tradisional di Surabaya punya cara unik mengajak masyarakat menyalurkan hak pilihnya dalam Pemilihan Umum (Pemilu) 17 April 2019. Tempat jajanan tradisional itu adalah Kedai Ketan Punel di Jalan Raya Darmo.
Untuk ikut menyukseskan Pemilu 2019, Kedai Ketan Punel memberikan apresiasi kepada pembelinya yang sudah mencoblos di TPS dengan memberikan free satu porsi ketan. Ketan yang diberikan secara gratis tersebut diberi label 'ketan anti golput'. Ketan anti golput tersebut akan diberikan dan bisa dinikmati pada Rabu (17/4/2019) sore pascacoblosan di Kedai Ketan Punel tersebut.
"Bagi pembeli yang datang ke kedai ketan punel usai mencoblos, akan kami berikan gratis satu porsi ketan anti golput. Syaratnya pembeli mau menunjukan bekas tinta warna biru yang ada di jarinya dan bersedia difoto. Artinya dengan bukti tinta di jarinya, berarti dia sudah mencoblos," ujar pemilik Kedai Ketan Punel, Wahyu Darmawan, Selasa (16/4/2019).
Baca juga: Hasto Tegaskan PDI Perjuangan Bukan Partai Kemarin Sore, Sindir Demokrat?
Ketan anti golput itu adalah ketan dengan rasa kelapa manis. Di mana warna kelapanya bernuansa merah putih seperti warna bendera merah putih.
Wahyu menambahkan, apa yang dilakukan di tempat usaha kulinernya tersebut semata-mata untuk memberikan penghargaan dan apresiasi kepada warga masyarakat, utamanya pembeli ketan yang telah menggunakkan hak pilihnya dalam pesta demokrasi lima tahunan sekali tahun ini.
"Hanya ini yang bisa kami lakukan untuk ikut menyukseskan pemilihan presiden. Ini juga sebagai salah satu upaya guna menekan angka golput," jelasnya.
Baca juga: Video: Pesan Mahfud MD untuk Jokowi-Prabowo
Bapak dua anak ini berharap, dengan iming-iming 'ketan anti golput' gratis tersebut, warga Surabaya dan sekitarnya terdorong untuk beramai-ramai menyalurkan hak pilihnya.
"Kami juga ingin menyampaikan bahwa pemilu ini adalah pestanya rakyat. Jadi rakyat harus bergembira dan senang. Tidak ada yang takut atau ditakut-takuti untuk datang ke TPS dan mencoblos," terangnya.
Langkah Kedai Ketan Punel itu pun mendapat apresiasi dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jawa Timur dan menganggap itu sebuah andil yang cukup luar biasa dalam pemilu kali ini.
Baca juga: Mahfud MD Minta Jokowi-Prabowo Segera Rekonsiliasi
"Ini sebagai bentuk partisipasi aktif masyarakat dalam menyukseskan pemilu serta mendukung target partisipasi pemilih untuk pemilu 2019 sebanyak 77,5 persen. Semoga angka golput sedikit, utamanya di Jawa Timur. Apa yang dilakukan oleh Kedai Ketan Punel sangat kami apresiasi," ujar Ketua KPU Jatim, Khoirul Anam.
Ditambahkan Anam, KPU berharap semoga dari tahun ke tahun semakin banyak pelaku usaha yang berpartisipasi menyukseskan pemilu seperti yang dilakukan Kedai Ketan Punel tersebut, sehingga pemilu menjadi semakin menyenangkan.
"Kami sebagai penyelenggara pemilu sangat mendukung apa yang dilakukan oleh Kedai Ketan Punel. Bentuk stimulus yang diberikan bahkan dengan mau dan rela memberikan free dagangannya kepada warga yang sudah mencoblos. Ini benar-benar layak mendapatkan apresiasi," tandasnya.