Truk Gandeng Bermuatan Beras Terguling, Akses ke Banyuwangi Tersendat

Selasa, 21 Mei 2019 13:40 WIB
Reporter :
Hafiluddin Ahmad
Truk gandeng bermuatan beras terguling di Banyuwangi

jatimnow.com - Sebuah truk gandeng bermuatan beras terguling di dekat Jembatan Tambong, Desa Pakistaji, Kecamatan Kabat, Banyuwangi, Selasa (21/5/2019).

Truk bernomor polisi L 8744 UQ terguling ke sisi kiri Jalan Raya Jember-Banyuwangi. Akibatnya, arah dari dan menuju Kota Banyuwangi macet dan diberlakukan buka tutup.

Seorang warga, Imam (26), warga Desa Pakistaji mengaku kemacetan dari dua arah terjadi sejak pukul 11.00 Wib.

Baca juga: Truk Tangki Muat Minyak Goreng Terguling di Parit Tol Waru Sidoarjo

"Kalau tergulingnya saya nggak tahu, saya tahu sudah terguling. Kalau macetnya mulai jam 11.00 Wib," kata Imam di lokasi.

Dari pantauan di lokasi, kendaraan dari arah Banyuwangi mengular sekitar 2 kilometer. Sedangkan dari arah Jember atau Kecamatan Rogojampi antrean kendaraan mencapai 1 hingga 2 kilometer.

Baca juga: Truk Tangki Elpiji Terguling di Tarik Sidoarjo, 3 Orang Terluka

Meski begitu, kendaraan masih bisa melintas karena polisi menerapkan rekayasa buka tutup.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Banyuwangi

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler