Tokoh Lintas Agama di Ponorogo Ucapkan Selamat kepada Jokowi

Minggu, 26 Mei 2019 17:26 WIB
Reporter :
Mita Kusuma
Ketua PCNU Kabupaten Ponorogo, KH Rois Syuriah

jatimnow.com - Sejumlah tokoh lintas agama di Ponorogo mengucapkan selamat kepada Joko Widodo (Jokowi) dan KH Ma'ruf Amin sebagai pemenang Pilpres 2019 sesuai pengumuman KPU RI.

"Saya atas nama pribadi dan pengurus cabang NU di Ponorogo mengucapkan terpilihnya Pak Jokowi dan Kyai Ma'ruf," kata Ketua Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Ponorogo, KH Solekhan, Minggu (26/5/2019).

Pengasuh ponpes Nurul Qur'an Ponorogo ini berharap keduanya dapat mengemban amanah yang diberikan oleh rakyat Indonesia hingga tahun 2022 kedepan agar bangsa ini maju dan sejahtera.

Baca juga: Data Anak Kehilangan Orang Tua: Pemerintah Konsultasi dengan Tokoh Lintas Agama

"Semoga amanah sampai akhirnya. Indonesia makin maju dan sejahtera tanpa ada masalah yang berarti. Sekali lagi selamat Pak Jokowi dan Pak Kyai," tegasnya.

Ia mengaku juga mengapresiasi semua kinerja KPU dan Bawaslu. Sehingga, pilpres dan pileg serentak 2019 berjalan lancar dan transparan.

Baca juga: Video: Tokoh Lintas Agama Doa Bersama MA-Mujiaman dan Relawan

Ucapan selamat juga disampaikan Pendeta Gereja Bethel Indonesia di Ponorogo, Pendeta Yosafat Supono.

\

"Selamat Pak Jokowi dan Kyai Ma'aruf," katanya.

Ia mendoakan agar keduanya mendapatkan kekuatan dari Tuhan untuk menjalankan tugas yang diberikan dan semua urusan dipermudah.

Baca juga: Jelang Pencoblosan, Tokoh Lintas Agama Berdoa Bersama MA-Mujiaman

"Saya doakan Tuhan memberikan kekuatan keduanya untuk menjalankan tugas. Semua urusan clear tidak ada perpecahan di Indonesia. Dan saya apresiasi semua kalangan sehingga pilpres dan pileg berjalan lancar," ujarnya.

 

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Ponorogo

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler