Truk 'Hajar' Motor di Ponorogo, Seorang Biker Kritis

Rabu, 10 Jul 2019 11:02 WIB
Reporter :
Mita Kusuma
Motor yang dikendarai sang biker setelah terlibat kecelakaan dengan truk di Ponorogo

jatimnow.com - Kecelakaan melibatkan truk dan motor terjadi Jalan Raya Mlarak-Pulung, Desa/Kecamatan Mlarak, Kabupaten Ponorogo. Akibat kecelakaan, pengendara motor atau biker terluka dan kritis.

Kapolsek Mlarak AKP Sudaroini mengatakan, kecelakaan itu terjadi sekitar pukul 23.00 Wib, Selasa (9/7/2019). Motor Yamaha Scorpio yang terlibat kecelakaan itu bernopol AE 4920 SI yang dikendarai Agus (35), warga Desa Kaponan, Kecamatan Mlarak.

"Motor itu melaju dari Kecamatan Mlarak menuju Kecamatan Pulung," kata Sudaroini, Rabu (10/7/2019).

Baca juga: Ambulans Angkut Pegawai Puskesmas Halal Bihalal di Tulungagung Terguling

Saat di lokasi kejadian, diduga pengendara melaju terlalu ke kanan. Pada saat bersamaan muncul dump truk bernopol AE 9509 SG yang disopiri Eko Prasetyo (33), warga Desa Ringinanom, Kecamatan Sambit, Kabupaten Ponorogo.

Baca juga: Polisi Tindak 20 Bus Ngeblong di Kota Kediri, Didominasi Harapan Jaya

"Karena jarak sudah terlalu dekat, kecelakaan tidak bisa dihindari. Motor itu tertabrak truk dan pengendaranya terpental," jelas Sudaroini.

\

Akibatnya, korban mengalami luka bagian kaki kanan, patah tulang, kepala bagian atas hingga pinngsan. Korban kemudian dibawa ke ICU RSU dr Harjono Ponorogo untuk mendapat perawatan intensif.

Baca juga: Video: Pemotor Lamongan Tewas Tertabrak saat Hindari Jalan Rusak

"Kasus kecelakaan ini kami limpahkan ke Unit laka Satlantas Polres Ponorogo," tegasnya.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Ponorogo

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler