24 ASN Ikut Seleksi Jabatan di Tulungagung

Senin, 23 Sep 2019 15:34 WIB
Reporter :
Bramanta Pamungkas
Tes seleksi jabatan di Tulungagung

jatimnow.com - Sebanyak 24 Aparatur Sipil Negara (ASN) di Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tulungagung mengikuti tes seleksi lelang jabatan.

Mereka memperebutkan 7 jabatan setingkat eselon 2, yang dilelang tahun ini. Ketujuh jabatan tersebut adalah Inspektur, Asisten Adminitrasi Umum, Dinas Perindustrian dan Perdagangan, Dinas Sosial dan Keluarga Berencana, Dinas Koperasi dan UMKM, Staf Ahli dan Dinas Pekerjaan Umum, Perumahan dan SDA.

Dalam tes ini, mereka diuji oleh tim Badan Kepegawaian Nasional (BKN) dan akademisi dari perguruan tinggi negeri.

Baca juga: 596 Formasi CASN Tersedia, Warga Tulungagung Bisa Siap-siap Mendaftar

Sebelumnya peserta diharuskan membuat makalah, terkait bidang yang mereka lamar. Satu per satu pelamar kemudian dipanggil untuk di uji kompetensinya berdasarkan makalah yang dibuat.

Ketua Tim Seleksi, Indra Fauzi mengatakan ada empat aspek yang diuji. Diantaranya adalah wawancara, presentasi dan makalah.

Baca juga: Peringatan Hari Dharma Wanita Nasional, Gubernur Khofifah Berpesan Jaga Ketahanan Keluarga ASN

Hasil ujian ini rencananya akan diumumkan pekan depan. Nantinya setiap jabatan akan diambil tiga besar, untuk kemudian diserahkan ke Bupati Tulungagung.

\

"Untuk penentuan siapa yang mengisi jabatan tersebut merupakan hak preogratif Bupati Tulungagung," ujarnya, Senin (23/9/2019).

Menurutnya, ada 10 jabatan yang akan dilelang tahun ini. Namun tiga jabatan lain yakni Dinas Pekerjaan Umum, Asisten Pemerintahan dan Asisten Ekonomi akhirnya diputuskan akan diisi melalui mutasi.

Baca juga: 2 ASN di Ponorogo Tertarik Jadi Kades, Mau Tahu Gajinya?

Ketiga jabatan tersebut diketahui minim peminatnya sehingga pemkab memutuskan untuk diisi dengan cara mutasi.

"Bulan depan diupayakan semua sudah dilantik sehingga kekosongan jabatan sudah terisi," pungkasnya.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Tulungagung

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler