Ini Daftar Pejabat Provinsi Jatim yang Dilantik Gubernur Khofifah

Jumat, 13 Des 2019 20:00 WIB
Reporter :
Jajeli Rois
Pelantikan pejabat oleh Gubernur Jatim, Khofifah di gedung negara Grahadi

jatimnow.com - Mutasi pejabat setingkat kepala dinas atau kepala organisasi perangkat daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Provinsi Jawa Timur.

Ada 20 pejabat yang dilantik oleh Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa di gedung negara Grahadi, Jalan Gubernur Suryo, Surabaya, Jumat (13/12/2019).

Berikut ini nama-nama pejabat yang baru sesuai Keputusan Gubernur Jawa Timur Nomor 821.2/6315/204/2019 yakni,

Baca juga: Mutasi Kapolres Bojonegoro, AKBP Mario Prahatinto Akan Gantikan AKBP Rogib Triyanto

1. dr Mochamad Hafidin Ilham dilantik sebagai Direktur RS Jiwa Menur, Surabaya.

2. dr Herlin Ferliana dilantik sebagai Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Timur.

3. dr Kohar Hari Santoso dilantik sebagai Direktur RSUD dr Saiful Anwar, Malang.

4. Mohammad Rudy Ermawan Yulianto dilantik sebagai Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Provinsi Jawa Timur.

5. Boby Soemiarsono dilantik sebagai Kepal Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Provinsi Jawa Timur.

6. Djumadi dilantik sebagai Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Sekretariat Daerah Jawa Timur.

7. Wahid Wahyudi dilantik sebagai Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur.

8. Nurkholis dilantik sebagai Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Jawa Timur.

9. Anom Surahno dilantik sebagai Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan (Balitbang) Provinsi Jawa Timur.

10. Raden Bagus Fattah Jasin dilantik sebagai Kepala Bakorwil Pamekasan, Provinsi Jawa Timur.

Baca juga: Didik Adyotomo Resmi Jabat Kepala Kejaksaan Negeri Kota Batu

11. Dr Alwi dilantik sebagai Kepala Dinas Sosial, Provinsi Jawa Timur.

\

12. Jempin Marbun dilantik sebagai Kepala Biro Administrasi Pemerintahan dan Otonomi Daerah.

13. Indah Wahyuni dilantik sebagai Kepala Biro Pengadaan Barang dan Jasa.

14. Aries Agung Paewai dilantik sebagai Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Provinsi Jawa Timur.

15. Sjaichul Ghulam dilantik sebagai Kepala Bakorwil Malang.

16. Benny Sampirwanto dilantik sebagai Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Jawa Timur.

17. Ardo Sahak dilantik sebagai Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat.

Baca juga: 131 Pejabat Pemkab Ponorogo Dimutasi, Kang Giri: Demi Percepatan Pembangunan

18. Andik Fadjar Tjhayono dilantik sebagai Sekretaris DPRD Provinsi Jawa Timur.

19. Dyah Wahyu Ermawati dilantik sebagai Kepala Bakorwil Bojonegoro.

20. Abimanyu Ponoatmojo Iswinarno dilantik sebagai Asisten Administrasi Umum.

Gubernur Jawa Timur, Khofifah meminta kepada para pejabat yang dilantik untuk bertanggungjawab dan menyelematkan Pancasila dan Undang Undang Dasar 1945.

Serta merealisasikan jargon yang diusung Pemprov Jatim yakni CETTAR (Cepat, Efektif-Efisien, Tanggap, Transparan, Akuntabel dan Responsive).

"Saya ingin kita membangun komitmen, kita kerja keras, kita kerja profesional dan kita punya jargon Cettar, kita berikhtiar untuk mewjudukannya," jelas Gubernur Khofifah.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler