jatimnow.com - Mobil Mitsubishi Pajero bernopol N 48 RI terguling balik di Jalan Tol Pandaan-Malang, tepat di Kecamatan Purwodadi, Kabupaten Pasuruan, Senin (16/12/2020). Satu orang tewas dalam kecelakaan tunggal ini.
Wayan Dani, salah satu pengendara yang melintas mengatakan, kecelakaan tersebut terjadi diduga akibat roda mobil selip. Sebab, saat mobil melaju, kondisi jalan tol basah akibat hujan. Mobil Pajero tersebut terbalik dalam kondisi kaca depan, samping dan belakang pecah serta bodi penyok.
Sementara itu, Kanit 4 Sat PJR Polda Jatim AKP Suwarno menyebut bila kecelakaan tunggal itu terjadi di KM 78/B Tol Pandaan-Malang. Kecelakaan terjadi sekitar pukul 13.00 Wib.
Baca juga: 5 Fakta Kecelakaan Maut Elf Vs Truk di Tol Probolinggo-Pasuruan
Menurut Suwarno, kecelakaan itu mengakibatkan satu orang meninggal dunia, yaitu Nurlintang Ramadhani Kusumaningrum, warga Jalan Danau Jempang I, Kecamatan Kedungkandang, Kabupaten Malang.
Baca juga: Pasca-kecelakaan Bus Rombongan Guru, Siswa SMAN 1 Kedungwaru Gelar Doa Bersama
"Korban yang meninggal dunia sudah kami evakuasi ke Rumah Sakit Mitra Medika Lawang," jelas Suwarno.
Suwarno membeberkan, mobil Pajero itu dikemudikan Razqi Billah (19), warga Jalan Batavia Golf Boulevard 11, Pandanwangi, Malang. Mobil itu melaju dari arah Malang menuju Pandaan di lajur kiri dengan kecepatan sekitar 90 km/jam.
Baca juga: Bus Rombongan Guru SMAN 1 Kedungwaru Tulungagung Terguling di Tol Sumo, 1 Tewas
Sampai di KM 78, tiba-tiba kendaraan selip ke arah kiri jalan. Pengemudi diduga kurang bisa menguasai laju kendaraanya sehingga mobil masuk ke parit dan menabrak tebing serta terguling.
"Kendaraan juga sudah kami evakuasi ke Gerbang Tol Purwodadi," tambahnya.