jatimnow.com - Hj Rowaini (69) ditemukan tewas di dalam rumahnya yang terletak di Dusun Glogok, Desa Sumberwudi, Kecamatan Karanggeneng, Lamongan, Jumat (3/1/2020) pukul 17.30 Wib.
Korban pertama ditemukan oleh Salekan (penjaga rumah) yang curiga karena lampu rumah belum dinyalakan karena hari telah petang.
Kecurigaan Salekan kian bertambah setelah melihat pagar rumah dalam kondisi terbuka seperti ada orang yang masuk. Anehnya saat pintu diketok, tidak ada respon.
Baca juga: Data Korban Tabrakan Mobil Rombongan Umroh Vs Bus di Duduksampeyan Gresik
Salekan kemudian menemui kepala desa setempat untuk melaporkan kecurigaannya tersebut. Bersama kepala desa dan beberapa warga, Salekan memasuki rumah dan menemukan Hj. Rohani tewas.
Kasat Reskrim Polres Lamongan, AKP Wahyu Norman Hidayat mengatakan korban adalah mertua dari Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Lamongan Yuhronur Efendi.
Baca juga: Kecelakaan Maut di Duduksampeyan Gresik, 7 Orang Tewas
"Saat ditemukan korban yang masih mengenakan mukena itu mengalami luka bacok di pangkal leher dan lengan tangan kiri. Sedang posisinya terlentang di atas sajadah bersimbah darah," jelas Norman.
Polisi telah membawa jenazah korban ke RSU Muhammadiyah Lamongan.
Baca juga: Kapolres Lamongan Sidak Jasa Penukaran Uang, Ini Hasilnya
Sementara saat ditanya kemungkinan ada unsur perampokan, Norman menjawab sejauh ini timnya masih bekerja keras untuk segera mungungkap tuntas kasus pembunuhan ini.
"Kami minta waktu untuk dapat mengungkap kasus ini. Semoga pelaku bisa secepatnya tertangkap," tukasnya.