Pemkot Surabaya Antisipasi Masuknya Corona di Bandara Juanda

Selasa, 03 Mar 2020 14:13 WIB
Reporter :
Sandhi Nurhartanto
Virus corona/ilustrasi

jatimnow.com - Menyikapi kabar penumpang pesawat dari Hong Kong yang mengaku tidak mendapat pemeriksaan di Bandara Internasional Juanda, Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya meresponnya.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi (Diskominfo), M Fikser mengatakan bahwa termal scanner terpasang 24 jam dan dijaga oleh petugas di bandara.

"Khusus untuk kedatangan dari negara terjangkit dilakukan pemantauan secara visual terhadap seluruh penumpang serta diberikan health alert card sebagai alat pantau surv diteruskan ke dinas kesehatan," kata Fikser, Selasa (3/3/3030).

Baca juga: Pemkot Surabaya Terbitkan Surat Perintah Mencoblos di Pilkada Serentak 2024

Sebelumnya, pemerintah memastikan bahwa ada dua orang warga negara Indonesia yang terjangkit virus corona di Tanah Air.

Baca juga: Pemkot Surabaya Raih Predikat Badan Publik Informatif KI Jatim Award 2024

Hal ini bahkan diumumkan langsung oleh Presiden Joko Widodo di Istana Kepresidenan, Senin (2/3/2020).

\

Jokowi kemudian menjelaskan bahwa dua WNI yang terpapar virus corona itu merupakan ibu dan anak.

Baca juga: Komitmen Berkelanjutan, Pemkot Surabaya Wujudkan Pemerataan Layanan Kesehatan

"Dua orang, ibu 64 tahun dan putrinya 31 tahun," kata Jokowi.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Surabaya

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler