jatimnow.com - Kepolisian Resor Kota Besar (Polrestabes) Surabaya menggelar razia orang-orang yang dinilai mengganggu ketertiban umum atau preman menjelang Bulan Suci Ramadan. Hari ini sebanyak 113 orang tercyduk.
Wakasat Reskrim Polrestabes Surabaya, Kompol Ali Purnomo menyampaikan jika 113 orang yang semuanya pria itu diamankan karena memiliki aktifitas meresahkan. Diantaranya meminta-minta di tempat umum, tidak punya mata pencaharian serta tidak memiliki domisili yang pasti.
Dari hasil interogasi, mereka yang tercyduk ini didominasi juru parkir liar, pak ogah yang biasa mangkal jalur putar balikan jalan hingga pengamen. Mereka diciduk dari sejumlah tempat separti terminal, stasiun hingga pangkalan-pangkalan angkot serta bis.
"Kami kenakan mereka dengan tindak pidana ringan. Yaitu Pasal 504 dan 505 KUHP," kata Ali di Mapolrestabes Surabaya, Kamis (3/5/2018) petang.
Dijelaskannya, dengan jeratan tindak pidana ringan itu, maka mereka yang terjaring itu akan disidik di masing-masing unit Polrestabes Surabaya maupun polsek jajaran. Jika mereka tidak mampu membayar denda, maka akan dilakukan penahanan selama 6 hari atau 15 hari.
"Razia premanisme ini kami lakukan dalam rangka memelihara ketertiban dan keamanan Kota Surabaya menjelang bulan ramadan," sambung Ali.
Selain itu Ali menyebut, razia premanisme itu dilakukan menjelang pertandingan sepakbola derby antara Persebaya Surabaya kontra Arema Malang pada Minggu (6/5/2018) mendatang di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya.
Reporter: Narendra Bakrie
Editor: Erwin Yohanes
Razia Premanisme Jelang Ramadan di Surabaya,113 Orang Tercyduk
Kamis, 03 Mei 2018 21:38 WIB
Reporter :
Erwin Yohanes
Erwin Yohanes
Berita Surabaya
Ada Gangguan Distribusi Air di Surabaya Timur Sabtu Malam, Pantau Areanya
Prakiraan Cuaca Surabaya Jumat 18 April: Pagi Hujan Petir
Distribusi Air di Surabaya Barat Terganggu, 10 Kawasan Siapkan Tandon
Pelindo Petikemas Aktif Lakukan CSR untuk Masyarakat Sekitar Pelabuhan
Komisi E DPRD Jatim Dukung Rencana Pengembalian Sistem Penjurusan SMA
Berita Terbaru
Cegah Banjir, Sungai Tunjung di Bangkalan Dikeruk
14 Mobil Dinas Bekas Pemkab Bangkalan Akan Dilelang
Tradisi Pedang Pora, Tongkat Komando Kapolres Trenggalek Berganti
Pelaku Pencabulan Santri di Tulungagung Diamankan usai Pulang Mudik
Ada Gangguan Distribusi Air di Surabaya Timur Sabtu Malam, Pantau Areanya
Tretan JatimNow
Profil Sofie Imam, Warga Tulungagung Asisten Pelatih Fisik Timnas Dampingi PK
Sosok Afrizal Rahman, Atlet Skateboard Muda Berbakat dari Kota Madiun
Kisah Siswi di Jember Hidup Sendiri, Aktif Modelling hingga jadi Duta Maritim
Kisah Tukang Cukur di Banyuwangi Beri Layanan Gratis bagi Difabel hingga ODGJ
Terpopuler
#1
Alasan Megawati Hangestri Pilih Petrokimia Gresik, Berapa Nilai Kontraknya?
#2
Ada Gangguan Distribusi Air di Surabaya Timur Sabtu Malam, Pantau Areanya
#3
Pelaku Pencabulan Santri di Tulungagung Diamankan usai Pulang Mudik
#4
Prakiraan Cuaca Surabaya Jumat 18 April: Pagi Hujan Petir
#5