Jangan Khawatir, Stok Bawang Bombai di PIOS Dipastikan Aman

Jumat, 13 Mar 2020 17:00 WIB
Reporter :
Sahlul Fahmi
Pedagang bawang bombai di PIOS

jatimnow.com - Bawang bombai yang mulai langka di pasaran tidak berlaku di Pasar Induk Osowilangun Surabaya (PIOS). Di pasar yang terletak di kawasan Benowo, Surabaya itu untuk stok bawang bombai melimpah.

Para pedagang sayur yang terletak di blok F dan G PIOS memiliki jaringan yang cukup luas untuk mendapatkan pasokan bawang bombai.

Salah satu pedagang bawang bombai di PIOS, Maksum menjelaskan sebelumnya terjadi kelangkaan bawang bombai yang dipicu oleh isu virus corona.

Baca juga: Rock Melon asal Blitar Jadi Favorit Pelanggan PIOS

Sejak itulah stok bawang bombai asal Cina yang sebelumnya banyak di pasaran pun menghilang.

"Dulu banyak bawang bombai yang dari Cina, harganya lebih murah. Tapi sejak ada virus corona tiba-tiba distributor tidak lagi memasoknya," kata Maksum, Jumat (13/3/2020).

Meski tidak lagi mendapatkan bawang bombai asal Cina, namun para pedagang di PIOS kini tetap menyediakan kebutuhan dengan mendatangkan dari negara Australia, Amerika dan Belanda.

Baca juga: Dapat Harga yang Bagus, Petani Gresik Ingin Pasok Hasil Panen Semangka ke PIOS

"Barangnya sudah mulai banyak yang datang. Harga per kilonya mencapai Rp 100 ribuan," ucap pedagang asal Menganti, Gresik itu.

\

Selain bawang bombai yang berasal dari ke tiga negara itu, Maksum menyebut ada juga bawang bombai merah yang berasal dari India.

"Bombai merah ukuranya lebih besar tapi harganya murah hanya Rp 40 ribu per kilogram," terangnya.

Baca juga: Jadi Favorit Warung Penyetan, Mentimun Lalap di PIOS Penuhi Pasar Tradisional

 

Berita ini kerjasama antara Pasar Induk Osowilangun Surabaya (PIOS) dengan jatimnow.com

 

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Surabaya

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler