Khofifah Minta Kiai NU Ketuk Pintu Langit agar Jatim Bebas Corona

Selasa, 24 Mar 2020 21:19 WIB
Reporter :
Jajeli Rois
Peta sebaran Covid-19 di Jatim

jatimnow.com - Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa meminta para ulama atau kiai Nahdlatul Ulama (NU) untuk mengetuk pintu langit atau berdoa agar wabah Virus Corona (Covid-19) cepat berlalu.

Itu disampaikan Gubernur Khofifah setelah menerima rombongan Ketua Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jawa Timur di Gedung Negara Grahadi, Jalan Gubernur Suryo, Surabaya, Selasa (24/3/2020).

"Melihat dari pergerakan angka kemarin 1.045 ODP, sekarang 2003 ODP (orang dalam pemantauan). Kemarin 125 PDP sekarang menjadi 142 PDP (pasien dalam pengawasan). Kemarin 41 yang terkonfirmasi positif Covid-19 sekarang 51 orang," kata Khofifah.

Baca juga: Bank Jatim Terima Penghargaan Jatim Bangkit Awards, Supporting Pemulihan Dampak Pandemi

"Kembali saya ingin menyampaikan bahwa dari berbagai ikhtiar yang dilakukan tim gugus tugas tingkat provinsi, kabupaten dan kota, forkompimda dan para relawan. Kami tadi Alhamdulillah mendapatkan support dari PWNU Jawa Timur untuk bisa menggelar doa bersama di lingkungannya masing-masing. Jangan diartikan dikumpulkan dalam satu titik," tambahnya.

Gubernur menjelaskan, doa bersama itu bukan digelar di satu titik dengan mengumpulkan banyak santri atau orang.

Baca juga: Kontribusi Petrokimia Gresik Mendukung Jatim Bangkit Mendapat Apresiasi

"Santrinya kan di mana-mana. Para kiai akan menyebarkan ijazah untuk dibaca para santri para jamaah di tempatnya masing-masing. Kalau bermunajat ini dibaca serentak, Insya Allah ini menurut beliau (para kiai) salah satu cara untuk mengetuk pintu langit," tuturnya.

\

Khofifah yang juga Ketua Umum PP Muslimat NU ini menambahkan selain melakukan ikhtiar secara medis, ikhtiar secara kolektifitas semuanya sudah dilakukan.

"Tetapi bahwa ikhtiar bersifat spritual mengetuk pintu langit itu bahasanya KH Ali Mashuri tadi, ini juga akan dilakukan secara masing-masing melalui santri-santri mereka yang ada di mana-mana," tukasnya.

Baca juga: Kisah Pemasar Asuransi Syariah Memaknai Profesinya

 

 

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler