Pasien Positif Covid-19 di Jatim Tembus 3095

Jumat, 22 Mei 2020 22:16 WIB
Reporter :
Zain Ahmad
Update Covid-19 di Jatim per 22 Mei 2020

jatimnow.com - Pasien positif Virus Corona (Covid-19) di Jawa Timur menjadi 3.095 setelah ada penambahan 164 pasien hari ini, Jumat (22/5/2020). Dari 3.095 pasien, 2.385 di antaranya masih dirawat.

Dari data Pemerintah Provinsi Jawa Timur, penambahan 164 pasien positif Covid-19 di Jatim hari ini tercatat dari Surabaya 51 pasien, Sidoarjo 27, Gresik 28, Kabupaten Kediri 18, Magetan 4, Kabupaten Malang 2, Tulungagung 2 dan Kota Malang 2 pasien.

Lalu Bangkalan, Kota Kediri, Jombang, Kota Batu dan Kota Mojokerto masing-masing 1 pasien, Nganjuk dengan 3 pasien, Kabupaten Madiun 3, Kabupaten Mojokerto 2, Pacitan 4, dan kapal barang 2 pasien.

Baca juga: Muncul Lagi Subvarian Omicron Baru BA.2.75

Untuk pasien positif Covid-19 yang dinyatakan sembuh bertambah 13 orang sehingga total hari ini menjadi 426. Sedangkan yang meninggal dunia bertambah 15 sehingga menjadi 273 orang.

Baca juga: Kasus Positif Covid-19 di Indonesia Naik Hingga 620 Persen

Sedangkan pasien dalam pengawasan, hari ini tercatat di angka 5.499. Dari jumlah itu, yang masih diawasi sebanyak 2.497 orang. Lalu orang dalam pemantauan (ODP) berada di angka 23.423. Dari jumlah tersebut, 4.046 di antaranya masih dalam pemantauan.

\

Surabaya masih menjadi daerah tertinggi di Jatim dengan angka pasien positif Covid-19 sebanyak 1.617. Kedua Sidoarjo dengan 413 pasien. Ketiga Gresik dengan 122 pasien, lalu Kabupaten Probolinggo 75 pasien serta kelima Kabupaten Kediri sebanyak 75 pasien.

Baca juga: Ini Penjelasan Pakar Virologi Mengenai Virus Corona Varian Lambda

 

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler