Tempat Penyimpanan Bahan Baku PT Tjiwi Kimia Terbakar

Senin, 31 Agu 2020 19:06 WIB
Reporter :
Achmad Supriyadi
Penyimpanan pabrik kertas PT Tjiwi Kimia terbakar

jatimnow.com - Tempat penyimpanan pabrik kertas PT Tjiwi Kimia terbakar, Senin (31/8/2020).

Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol Sumardji membenarkan peristiwa kebakaran di pabrik PT Tjiwi Kimia yang menghanguskan bahan baku kertas dan plastik.

"Ya, kebakaran bahan baku kertas dan plastik," kata Sumardji saat dikonfirmasi jatimnow.com.

Baca juga: Suhu Terlalu Panas, Pabrik Kayu di Malang Terbakar

Sumardji menambahkan, untuk saat ini petugas pemadam kebakaran dibantu polisi dan pihak perusahaan dikerahkan untuk menjinakkan api.

"Saat ini masih dalam pemadaman, mohon waktu. Beberapa mobil pemadam sudah berada di lokasi, semoga cepat padam apinya," pungkasnya.

Baca juga: Sulut Korek Api Sambar Pelumas, Percetakan Ludes Terbakar

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Sidoarjo

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler