Melihat Komunitas Berburu Ikan dengan Senapan Angin di Telaga Ngebel

Senin, 14 Sep 2020 14:23 WIB
Reporter :
Mita Kusuma
Komunitas Paser Mania berburu ikan dengan gunakan senapan angin

jatimnow.com - Menyalurkan hobi berburu namun tetap memperhatikan ekosistem alam, Komunitas Paser Mania memilih menangkap ikan di Telaga Ngebel, Ponorogo.

Komunitas asal Bumi Reog yang beranggotakan 16 orang itu menggunakan senapan angin yang telah dimodifikasi dengan diberi panah kecil pengganti kail.

"Ikan langsung ditangkap dengan panah khusus yang terbuat dari bekas velg roda sepeda yang dimodifikasi," kata Dwi Purnomo salah seorang anggota, Senin (14/9/2020).

Baca juga: Komunitas Aleza Woman Kediri, Ngomongin Fesyen hingga Rumah Tangga

Ia melanjutkan, sebelumnya komunitas yang diikutinya yang berdiri sejak 2 September itu berburu hewan di darat.

Namun karena ingin menjaga kelestarian alam, maka mereka mengubah buruan di ikan yang ada di Telaga Ngebel.

Baca juga: Mengenal Koguri, Komunitas Pecinta Gundam Kediri yang Banyak Diikuti Bapak-bapak

"Memang diperbolehkan sama pengelola ikan. Karena populasi ikan kan menambah. Ikan yang jadi target yang ukurannya besar, jadi sekalian biar ada regenerasi," terang Dwi.

\

Ketua Komunitas Pemaser Ikan Telaga Ngebel, Setyo Chumaedi menambahkan adanya komunitas ini bisa menjadi wadah pemburu untuk menyalurkan hobinya. Dia menjelaskan jika berburu di hutan takutnya hewan yang dilindungi.

"Kalau di Ngebel sini lebih aman. Targetnya juga ikan bukan hewan lain yang dilindungi," kata Setyo.

Baca juga: SKIP, Komunitas Pecinta Mobil Kijang Dibentuk di Ponorogo

Selain berburu, komunitas paser biasanya juga menebar benih ikan
.
"Biasanya setelah berburu kami juga melepas benih ikan, jadi ekosistem ikan disini tetap terjaga," pungkasnya.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Ponorogo

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler