Lokasi Strategis, Pelanggan Buru Sayuran Seledri Segar di PIOS

Kamis, 24 Sep 2020 11:01 WIB
Reporter :
Sahlul Fahmi
Anto pedagang sayur di PIOS

jatimnow.com - Pelanggan sayur segar yang dijual di Pasar Induk Osowilangun Surabaya (PIOS) juga berasal dari luar Kota Pahlawan seperti Madura, Gresik dan Lamongan.

Berada di dekat pintu Tol Romokalisari, Kecamatan Benowo, Surabaya, PIOS menjadi jujukan para pelanggan sayu segar dan buah.

Seperti yang disampaikan salah satu pedagang di Blok F PIOS, Anto. Pedagang asal Menganti Gresik itu mengaku menyediakan kebutuhan sayuran yang didatangkannya dari Malang.

Baca juga: Rock Melon asal Blitar Jadi Favorit Pelanggan PIOS

"Setiap hari saya mengambil berbagai macam stok sayuran mulai dari kubis, wortel, buncis, tomat, kentang, seledri dari Batu Malang," kata Anto kepada jatimnow.com, Kamis (24/9/2020).

Ia menyebut, khusus untuk sayuran daun dan tumbuhan obat yang biasa digunakan sebagai bumbu masakan yaitu seledri biasanya dirinya menjual 100 sampai 150 kilogram seledri per hari.

Sesampainya di PIOS seledri tersebut dibagi menjadi ikatan-ikatan dengan berat 1 kilogram untuk setiap ikatannya.

Baca juga: Dapat Harga yang Bagus, Petani Gresik Ingin Pasok Hasil Panen Semangka ke PIOS

"Harga per ikatnya Rp 8 ribu," ujar dia.

\

Pelanggannya membeli sayuran terutama seledri selama ini selain dari Surabaya juga banyak yang berasal dari Gresik, Lamongan dan Bangkalan.

"Pelanggan banyak juga yang dari luar Surabaya. Sebab pelanggan dari luar Surabaya sangat mudah menjangkau ke PIOS karena lokasinya yang berdekatan dengan pintu Tol Romo Kalisari," tandasnya.

Baca juga: Jadi Favorit Warung Penyetan, Mentimun Lalap di PIOS Penuhi Pasar Tradisional

 

Berita ini kerjasama antara Pasar Induk Osowilangun Surabaya (PIOS) dengan jatimnow.com

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Surabaya

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler