Pilihan Pembaca: Whisnu Salati Jenazah hingga Senyum Syek Ali Jaber

Sabtu, 16 Jan 2021 09:32 WIB
Reporter :
jatimnow.com

jatimnow.com - Berita Plt Wali Kota Surabaya Whisnu Sakti Buana menyampaikan duka mendalam hingga ikut salati jenazah Fadly menjadi pilihan pembaca pada Jumat (15/1/2021).

Urutan kedua adalah berita senyum di wajah Syekh Ali Jaber sebelum dimakamkan. Dan di urutan ketiga adalah isak tangis keluarga sambut jenazah Fadly penumpang Sriwijaya Air.

Redaksi merangkum ketiga berita itu:

Baca juga: 5 Berita Trending Pekan Ini: Nomor 2 Jomblo Dilarang Iri

Whisnu Sampaikan Duka Mendalam hingga Ikut Salati Jenazah Fadly

Jenazah Fadly Satrianto, korban kecelakaan Sriwijaya Air SJ-182 tiba di rumah duka Jalan Tanjung Pinang 72A, Surabaya, Jumat (15/1/2021) siang. Jenazah langsung disalatkan di Masjid Al-Ikhlas, tak jauh dari rumah duka.

Pelaksana Tugas (Plt) Wali Kota Surabaya, Whisnu Sakti Buana tampak ikut mensalatkan jenazah Kopilot NAM Air berusia 28 tahun tersebut. Sebelum ikut mensalatkan, Whisnu datangi ke rumah duka disambut ayah Fadly, Sumarzen Marzuki serta keluarga dan kerabat.

Baca juga: 5 Berita Trending Pekan Ini: Nomor 3 Jangan Ditiru Maszeeh!

Senyum di Wajah Syekh Ali Jaber Sebelum Dimakamkan

\

Pimpinan Pondok Pesantren Darul Quran Ustaz Yusuf Mansur (UYM) mengaku sangat berduka atas wafatnya Syekh Ali Jaber. Ia bahkan bersaksi, Syekh Ali Jaber sebelum dimakamkan tampak berwajah bersih dan terlihat tersenyum.

"Saya ngeliat langsung senyumnya Allahu Akbar sampai kelihatan gigi sungging, terang banget. Allah udah suciin," kata UYM usai memakamkan Syekh Ali di Pondok Pesantren Darul Quran, Tangerang, Kamis (14/1/2021).

Baca juga: Pilihan Pembaca: Mata Air Abadi, Onar Perguruan Silat, Kebakaran Toko Tekstil

Isak Tangis Keluarga Sambut Jenazah Fadly Penumpang Sriwijaya Air

Duka menyelimuti keluarga Fadly Satrianto saat jenazah kopilot berusia 28 tahun itu tiba di rumah duka di Jalan Tanjung Pinang 72A, Surabaya, Jumat (15/1/2021).

Isak tangis pun pecah. Orangtua, kedua kakak, teman-teman, dan rekan kerja Fadly tak kuasa menahan air mata. Mereka kehilangan sosok Fadly yang santun dan murah senyum.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler