3 Truk Tabrakan Beruntun di Jembatan Sembayat Gresik, 2 Orang Terluka

Kamis, 22 Apr 2021 16:43 WIB
Reporter :
Sahlul Fahmi

jatimnow.com - Tiga truk mengalami kecelakaan beruntun di Jembatan Sembayat, Kecamatan Manyar, Kabupaten Gresik, Kamis (22/4/2021).

Ketiga kendaraan yang terlibat kecelakaan adalah truk nopol W 9221 UL, truk tronton nopol L 8356 UD dan truk engkel nopol L 8798 CB.

Waka Polsek Manyar, Iptu M Yasin mengatakan dari olah TKP dan keterangan saksi, kecelakaan berawal saat truk W 9221 UL yang dikemudikan Kusmiran (62), mogok di pintu keluar sebelah selatan Jembatan Sembayat.

Baca juga: 5 Kendaraan Kecelakaan Beruntun di Lamongan, Begini Nasib Korbannya

Dari arah belakang melaju truk engkel yang dikemudikan Yohanes Sako (37) dan truk tronton yang melaju tidak terkendali akibat remnya blong hingga terjadi tabrakan beruntun.

Baca juga: Dianiaya Anak Pejabat, RS Surabaya Timur, Motor Remuk Terbakar

"Diduga rem blong sehingga sopir menabrak dua truk didepannya di pintu keluar Jembatan Sembayat," kata M Yasin

\

Ia menambahkan, dalam kejadian kecelakaan ini tidak ada korban jiwa. Hanya kernet dan penumpang truk engkel Dedi Ridwan (28) dan Mahfud Saroni (26) mengalami luka ringan dan dirawat di RS Fatma Medika Sembayat.

Baca juga: Kecelakaan Beruntun di Bojonegoro, Motor Mio Remuk Terbakar

"Tak ada korban jiwa. Kernet dan seorang penumpang juga hanya luka ringan dan sudah mendapat perawatan," pungkas Yasin.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Gresik

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler