Sopir Mabuk Tabrak Pohon hingga Terpental 10 Meter di Ponorogo, 2 Orang Terluka

Kamis, 09 Sep 2021 12:35 WIB
Reporter :
Mita Kusuma

jatimnow.com - Toyota Vios bernopol AE 1786 V mengalami kecelakaan tunggal di Jalan Raya Ponorogo-Trenggalek, tepatnya di depan Mapolsek Sawoo, Kecamatan Sawoo, Kabupaten Ponorogo, Kamis (9/9/2021) dinihari.

Kapolsek Sawoo, AKP Djoko Suseno mengatakan mobil itu dikemudikan Sandy Boy Aringga (23), asal Desa Prayungan, Kecamatan Sawoo bersama temannya yang bernama Bagus Cahyo Sasongko.

Mereka melaju dari arah selatan menuju utara atau Ponorogo.

Baca juga: Kronologi Mahasiswa UINSA Kecelakaan Naik Tosa saat KKN di Banyuwangi

"Kata saksi, mobilnya melaju dengan kecepatan cukup tinggi," kata Djoko.

Mobil tersebut kemudian menghantam pohon hingga terpental sekitar 10 meter.

Baca juga: 3 Mahasiswi UINSA Surabaya Kecelakaan di Banyuwangi, Dikabarkan Naik Tosa

"Didatangi anggota, sopir dan penumpang mengalami luka yang cukup serius," tegas mantan Kapolsek Bungkal itu.

\

Saat ditanya, korban terlihat teler dan dari mulutnya tercium bau alkohol. Diduga keduanya mabuk karena minuman keras (miras).

Baca juga: Pikap Jatuh ke Jurang di Gunung Gumitir Jember saat Cuaca Berkabut dan Hujan

"Jadi untuk pembelajaran bersama. Kalau dalam kondisi mabuk jangan mengemudikan kendaraan. Membahayakan diri sendiri dan pengguna jalan lain," imbaunya.

"Untuk mobil bagian depan rusak parah," pungkasnya.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Ponorogo

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler