Pilihan Pembaca: Dosen Unesa Meninggal hingga Pelajar SMP Terlibat Kecelakaan

Sabtu, 30 Okt 2021 07:06 WIB
Reporter :
jatimnow.com
Jasad korban saat dievakuasi ke RSUD Kota Mojokerto (Foto: istimewa)

jatimnow.com - Berita Dosen Unesa ditemukan meninggal dunia di Stasiun Mojokerto menjadi pilihan pembaca pertama pada Jumat (29/10/2021).

Di urutan kedua, berita syarat bagi peziarah saat datang ke makam Gus Dur yang dibuka untuk umum pada 1 November nanti.

Dan di urutan ketiga, berita satu orang tewas saat pelajar SMP terlibat kecelakaan di Ponorogo.

Baca juga: 5 Berita Trending Pekan Ini: Nomor 2 Jomblo Dilarang Iri

Redaksi merangkum ketiga berita itu:

Dosen Unesa Ditemukan Meninggal Dunia di Stasiun Mojokerto

Seorang pria ditemukan meninggal dunia di ruang laktasi Stasiun Mojokerto, Kamis (28/10) malam. Dari informasi yang didapatkan polisi, korban merupakan salah satu dosen di Universitas Negeri Surabaya (Unesa).

Baca juga: 5 Berita Trending Pekan Ini: Nomor 3 Jangan Ditiru Maszeeh!

Makam Gus Dur Dibuka untuk Umum pada 1 November, Ini Syarat Bagi Peziarah

\

Mulai tanggal 1 November 2021, wisata religi makam KH Abdurrahman Wahid atau Gus Dur yang berada di komplek Pondok Pesantren (Ponpes) Tebuireng, Kabupaten Jombang dibuka untuk umum.

Dibukanya wisata religi makam Presiden RI ke 4 ini tertuang dalam surat edaran (SE) dari Ponpes Tebuireng dengan nomor surat: 1760/i/HM 00 01/PENG/X/2021.

Baca juga: Pilihan Pembaca: Mata Air Abadi, Onar Perguruan Silat, Kebakaran Toko Tekstil

Pelajar SMP Terlibat Kecelakaan di Ponorogo, Satu Orang Tewas

Kecelakaan antara pikap dan sepeda motor terjadi di Jalan Raya Mlarak-Sambit tepatnya di Simpang Empat Mblebakan, Desa Nglumpang, Kecamatan Mlarak, Kabupaten Ponorogo, Jumat (29/10/2021). Satu orang dilaporkan meninggal dunia.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler