Arus Balik, Jumlah Penumpang di Pelabuhan Ketapang Turun

Jumat, 22 Jun 2018 18:53 WIB
Reporter :
Erwin Yohanes
Arus balik di H+6 di pelabuhan ASDP Ketapang./Foto: Hafiluddin Ahmad.

jatimnow.com – Arus balik dari pelabuhan Angkutan Sungai Danau dan Penyeberangan (ASDP) Ketapang, Banyuwangi menuju Pulau Dewata Bali berangsur menurun.

Tidak seperti sebelumnya, pada H+5 tercatat jumlah penumpang sebanyak 43.062, roda dua sebanyak 6.972 kendaraan. Begitu pula dengan jumlah roda 4 yang berada diangka 4.897 dan roda 4 plus yang berjumlah 289.

“Untuk jumlah penumpang dan kendaraan arus balik hari ini cenderung menurun sekitar 4 sampai 5 persen,” ujar General Manager ASDP Ketapang, Elvi Yoza di pelabuhan, Jumat (22/6/2018).

Baca juga: 5 Fakta Bocah 7 Tahun di Banyuwangi Ditemukan Tewas, Diduga Diperkosa

Hingga saat ini, pihaknya tetap mengoperasikan 32 kapal baik di dermaga ASDP maupun dermaga LCM. Untuk jumlah trip (perjalanan) kapal juga terpantau menurun, sebelumnya mencapai 272 trip menjadi 265 trip.

“Data sementara jumlah trip kapal juga menurun tetapi belum signifikan,” katanya.

Baca juga: ASMOPSS ke-14 Digelar di Banyuwangi, Diikuti 136 Peserta

Namun demikian, lanjut Elvi, pihaknya akan tetap mewaspadai adanya penumpukan kendaraan dan penumpang. Mengingat, besok adalah lebaran ketupat.

\

“Untuk H+7 kita siagakan 31 kapal dan untuk H+8 kita tambah 34 kapal operasi mengantisipasi adanya pergerakan arus balik pasca lebaran ketupat,” tukas Elvi.

Baca juga: Bazar Kuliner Kampoeng Cungking Banyuwangi Angkat Hidangan Tradisional

Reporter: Hafiluddin Ahmad
Editor: Erwin Yohanes

 

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Banyuwangi

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler