Surabaya - Hujan deras yang mengguyur Kota Pahlawan mengakibatkan beberapa kawasan di Surabaya tergenang air, Minggu (14/11/2021).
Dari pantauan, genangan air ada di kawasan Kedung Anyar hingga Petemon.
Salah satu warga yang bernama Aang Hartono mengatakan kampungnya yang berada di Jalan Kedung Anyar IX mengalami genangan air akibat meluapnya kali yang berada di kawasan tersebut.
Baca juga: Plengsengan Penahan Jalan di Tulungagung Ambrol, Baru Setahun Dibangun
"Hujan hari ini yang berlangsung sekitar pukul 15.30 WIB membuat kawasan kampung kami tergenang air," kata Aang.
Ia menjelaskan, biasanya setiap tahun akan terjadi genangan air di kampungnya jika hujan lebat datang.
"Ini air sekarang masuk rumah 5 sentimeter," ujarnya.
Baca juga: Trenggalek Hujan Deras, Air Sungai Meluap hingga Tutup Akses Jalan ke Ponorogo
Ia menyebutkan, selain kawasan kampungnya, genangan air juga melanda Petemon.
"Petemon gang 2 dan 3 sama 4 juga tergenang," jelasnya.
Baca juga: Ponorogo Diguyur Hujan Deras, Pohon Beringin Tumbang
Namun ia mengatakan genangan air kali ini cepat surut.
"Kalinya lancar airnya membuat genangan air cepat surut. Tidak sampai 1 jam sudah surut," tandasnya.