Jalan Menuju Bromo Melalui Sukapura Tertutup Longsor

Rabu, 24 Nov 2021 18:43 WIB
Reporter :
Mahfud Hidayatullah
Tebing longsor di Kecamatan Sukapura menuju Wisata Gunung Bromo.

Probolinggo - Dua jam diguyur hujan lebat, tebing di Kecamatan Sukapura yang merupakan akses menuju Wisata Gunung Bromo dilaporkan longsor, Rabu (24/11/2021).

Koordinator Pusdalop Penanggulangan Bencana BPBD Kabupaten Probolinggo, Aris Setiawan mengatakan, hujan lebat terjadi di Kecamatan Sukapura sejak pukul 12.00 WIB hingga pukul 14.00 WIB.

"Hujan deras kurang lebih sekitar dua jam. Sehingga ada tebing yang terjadi longsor," kata Aris saat dihubungi Rabu petang.

Baca juga: Tebing di Sungai Bengawan Solo Bojonegoro Longsor, Rumah Warga Terancam Amblas

Dari informasi yang diterima, sejumlah material longsoran menutup jalur menuju Gunung Bromo.

"Bencana titik longsoran di Sukapura berada di Jalan Desa Sapi Kerep hingga Wonokerto," ungkap Aris.

Baca juga: Longsor Terjadi di Tosari Pasuruan, Sebagian Rumah Warga Tertimbun

Saat ini, lanjut Aris, tim BPBD bersama TNI, Polri, dan dibantu masyarakat sekitar, tengah melakukan pembersihan di lokasi terjadinya longsor.

\

"Untuk saat ini akses jalan hanya bisa dilewati satu ruas jalan saja," tegasnya.

Lanjut Aris, besok pagi rencananya alat berat akan diterjunkan ke lokasi untuk membersihkan meterial longsoran di beberapa titik bencana.

Baca juga: Tebing Longsor di Pacet Mojokerto, Tiga Rumah Rusak

"Dalam peristiwa ini dipastikan tidak ada korban jiwa. Kami berharap agar pelintas jalan lebih berhati-hati karena kondisi jalur licin," pungkasnya.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Probolinggo

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler