Ponorogo - Bencana angin kencang melanda Desa Coper, Kecamatan Jetis, Kabupaten Ponorogo. Beberapa rumah dan kendaraan dilaporkan mengalami kerusakan.
"Kejadiannya kemarin sore jelang maghrib. Ada 4 rumah dan 1 mobil pikap rusak parah, " ujar Kapolsek Jetis, AKP Slamet Kariwahono, Minggu (16/1/2021).
Dia menyebutkan, kemarin sore hujan cukup merata di wilayah Kecamatan Jetis. Intensitas hujan pun deras dan berlangsung lama, mulai siang hingga sore hari.
Baca juga: Prakiraan Cuaca Surabaya Kamis 27 Maret: Angin Berembus Kencang
"Saat hujan itu juga disertai angin kencang pada beberapa wilayah di Kecamatan Jetis, " kata AKP Slamet.
Baca juga: Prakiraan Cuaca Surabaya Senin 24 Maret: Angin Berembus 24 Km/Jam
Sekira pukul 17.00 WIB, kata dia, ada laporan masuk. Bahwa ada beberapa pohon tumbang di wilayah Desa Coper. Pohon tersebut mengenai 4 rumah dan 1 mobil pikap
Rumah pertama adalah milik Supriyono (52), rumahnya tertimpa pohon jati. Kemudian rumah Surti (54), tertimpa pohon mahoni.
Baca juga: Atap Kelas SDN Curah Nongko 3 Jember Ambruk, Siswa Belajar di Ruang Mirip Gudang
Lalu rumah milik Nahrudin (58) tertimpa pohon jati. Terakhir rumah milik Kateno (60) tertimpa pohon jati. Untuk mobil pikap yang terkena adalah milik Didik Budiarto (46).
"Beruntung tidak ada korban jiwa. Hanya memang kerugian material mencapai Rp100 jutaan," pungkasnya.