Finalis Live Report PWI Gresik Kunjungi Kantor DPRD

Selasa, 22 Mar 2022 14:16 WIB
Reporter :
Sahlul Fahmi
Ketua DPRD Gresik Much Abdul Qodir (Foto-foto: Sahlul Fahmi/jatimnow.com)

Gresik - Belasan pelajar yang menjadi finalis Live Report PWI Kabupaten Gresik tingkat SLTA mendapat kesempatan berkunjung ke kantor DPRD Kabupaten Gresik, Senin (21/3/2022).

Kehadiran para pelajar yang ditemani oleh beberapa perwakilan dari PWI Gresik itu diterima langsung oleh Ketua DPRD Gresik Much Abdul Qodir yang didampingi Ketua Komisi I DPRD Gresik M. Zaifuddin.

Dalam kegiatan tersebut, para pelajar juga berkesempatan memasuki ruang paling sakral di kantor dewan, yaitu Ruang Rapat Paripurna. Mereka bahkan merasakan duduk di kursi wakil rakyat sekaligus menggelar diskusi.

Baca juga: Dinkes dan PWI Gresik Gelar Workshop Integrasi Layanan Primer

Berbagai pertanyaan dan aspirasi pun disampaikan para pelajar kepada anggota DPRD. Selain itu para pelajar juga mendapat penjelasan tentang tugas pokok dan fungsi (Tupoksi) anggota legislatif.

"Saya harap di masa mendatang, kalian mampu menjadi penerus kami di DPRD. Mengawal aspirasi masyarakat dan ikut membangun Kota Gresik," kata Abdul Qodir, Senin (21/3/2022).

Qodir berharap siswa mulai terbiasa dengan dunia politik dengan aktif mengikuti organisasi, terlibat aktif dalam kegiatan masyarakat serta memahami Tupoksi anggota dewan. Yakni fungsi pengawasan, anggaran dan regulasi.

"Sehingga, memiliki kapasitas yang mumpuni. Hal tersebut harus terus dipupuk sejak usia remaja," ucapnya.

Politisi PKB itu sempat tergelitik dengan berbagai pertanyaan yang disampaikan para siswa. Mulai dari permasalahan layanan publik, pembangunan infrastruktur, serta inovasi yang dilakukan pemerintah namun belum mampu diterapkan secara efektif.

Baca juga: PWI Gresik Gelar Baksos Kesehatan dan Penghijauan di Pesisir

"Pertanyaan ini sepertinya ngalah-ngalahi wartawan," canda Qodir.

\

Pelajar finalis Live Report PWI Gresik saat berkunjung ke DPRD Gresik.

Namun, politisi PKB itu justru berterima kasih mendapat saran dan masukan. Untuk mengevaluasi kinerja pemerintah dan para organisasi perangkat daerah (OPD). Hal tersebut juga menjadi bukti bahwa para siswa peduli terhadap perkembangan Gresik menjadi lebih baik.

"Hal tersebut tentu wajib untuk terus diasah. Salah satunya dengan mengikuti kompetisi jurnalistik seperti yang dilakukan PWI Gresik," tandasnya.

Baca juga: DPRD Gresik Dorong Perusahaan dan Instansi Terapkan Industri Hijau

Hal senada juga disampaikan Ketua Komisi I DPRD Gresik M. Zaifuddin. Menurutnya, para anak muda di era perkembangan teknologi sekarang memiliki kesempatan yang lebih terbuka. Untuk ikut menyampaikan aspirasi masyarakat.

"Juga bisa terlibat untuk menyampaikan inovasi yang sudah dilakukan pemerintah kepada masyarakat awam," jelasnya.

Salah satunya program pemerintah untuk mendorong sektor UMKM agar lebih berkembang. Permasalahan yang sering dialami para pelaku usaha yakni dalam hal administrasi maupun publikasi promosi.

"Nah, dengan kecakapan pelajar tentang media sosial. Tentu sangat membantu untuk pengembangan usaha," tandasnya.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Gresik

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler