Ponorogo - Peserta BPJS Kesehatan tak perlu antre lama saat akan berobat di Rumah Sakit Umum (RSU) Darmayu Ponorogo. Pasien cukup menunggu di rumah sambil mendaftar secara online menggunakan mobile JKN. Selanjutnya bisa diketahui kapan harus ke rumah sakit untuk berobat.
"Di rumah saja. Jadi sudah tahu kira-kira jam berapa. Sehingga tak lama menunggu. BPJS ingin ada inovasi dan kerja sama dengan RS," kata Direktur BPJS Kesehatan Ali Ghufron Mukti dalam siaran pers yang diterima redaksi, Jumat (1/4/2022).
Menurut Ali, pasien di RSU Darmayu cukup banyak. Sehari menangani 400 pasien dengan persentase paling tinggi adalah peserta BPJS Kesehatan. Adanya sistem pendaftaran dan antren online cukup memudahkan pasien.
Baca juga: 3.840 Warga Banyuwangi Operasi Katarak Gratis
"Ada 90 persen pasien BPJS. Kami ingin meningkatkan mutu layanan menjadi mudah dan fleksibel," kata Ali ketika ditemui di RS Darmayu
Baca juga: Marak Bunuh Diri di Surabaya, Waspadai Gejala Ini Rek!
Direktur RSU Darmayu dr Djemiran menjelaskan menambahkan, sistem online di tempatnya sudah terintegrasi dengan JKN mobile. Aplikasi JKN mobile bisa di dowloand di Playstore.
"Silakan bersantai di rumah. Kalau waktunya dekat untuk berobat baru berangkat, " bebernya
Baca juga: Bank Mandiri Taspen Gandeng IHC PT Rolas Nusantara Medika, Layanan VIP Nasabah
Uji coba sistem antrean online di RSU Darmayu telah dilakukan selama 2 pekan. Beberapa kendala adalah banyak yang tidak terdeteksi atau anomali.
"Kami ucapkan terima kasih kepada Direktur Utama BPJS Kesehatan yg telah datang ke RSU Darmayu serta mendukung penuh sistem antrean online," pungkasnya.