Ramadan Now

26 Desainer Pamerkan Karyanya dalam Muslim Fashion Runway di Surabaya

Minggu, 17 Apr 2022 19:07 WIB
Reporter :
Farizal Tito
Founder Muslim Fashion Runway, Dian Apriliana Dewi (Foto: Muslim Fashion Runway)

Surabaya - Geliat fashion muslim di Surabaya mulai terasa, seiring melandainya kasus Covid-19. Setelah 2 tahun vakum tanpa ada kemeriahan, fashion muslim kini dihadirkan Pakuwon Mall jelang lebaran.

Pakuwon Mall menggelar Muslim Fashion Runway (MUFWAY) yang menghadirkan 26 desainer dari Surabaya, Malang hingga Bandung. Acara ini digelar di lantai Atrium Pakuwon Mall Surabaya sejak Jumat, 15 hingga 24 April 2022.

"Kebutuhan baju muslim jelang lebaran tinggi, apalagi setelah dua tahun kegiatan fashion dibatasi. Ini tentu akan jadi kebangkitan fashion muslim," jelas Founder MUFWAY, Dian Apriliana Dewi, Minggu (17/4/2022).

Baca juga: Aktivitas Trading Aset Kripto Meningkat di Momen Ramadan 2024

Dian yang juga Ketua Pelaksana MUFWAY 2022 itu mengatakan, fashion muslim di Tanah Air sangat berkembang. Apalagi Indonesia menjadi negara muslim terbesar ketiga di dunia.

"Tentunya ini potensi market yang besar. Apalagi kami mengajak sejumlah desainer kenamaan seperti Gita Orlin, YenyRies, Nuniek Marwadi, Kamima, Titien Soedarsa, SISESA, Alben Ayub Andal dan beberapa desainer lain yang tergabung dalam IFC Surabaya," beber dia.

Selain itu, di penyelenggara Muslim Fashion Runway 2022 juga menghadirkan NEWKLTOFFICIAL sebagai official make up support.

Baca juga: Ramadan 2024, DPRD Surabaya Ajak Warga Limpahkan Syukur dan Berlomba Kebaikan

Muslim Fashion Runway juga disupport oleh NEWKLTOFFICIAL

\

Sebagai salah satu local brand terpercaya di Surabaya, NEWKLTOFFICIAL berkomitmen akan memberikan pelayanan terbaik bagi konsumen. NEWKLTOFFICIAL percaya bahwa kecantikan yang abadi layaknya bunga yang mekar, memancarkan kecantikan dari dalam.

NEWKLTOFFICIAL hadir dengan formula dan packaging baru. Harapannya, produk yang akan launching dalam waktu dekat ini, dapat menjadi sahabat aktivitas sehari-hari.

Baca juga: Pemkab Probolinggo Gelar Pasar Murah Selama Ramadan, Simak Jadwalnya

"Industri kreatif harus berkolaborasi.Fashion and beauty adalah dua hal yang tidak bisa dipisahkan. Itu menjadi salah satu alasan saya untuk mensupport Event Mufway ini," ungkap Founder NEWKLTOFFICIAL, Gladys.

Selain fashion show, dalam pegelaran ini juga diisi dengan Kids Muslim Runway, kompetisi Face Icon Model Search 2022, talkshow hingga workshop.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Surabaya

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler